Pemkab SBT Canangkan Gerakan Sabtu Bersih
PEMERINTAH Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) telah mencanangkan Gerakan Sabtu Bersih di Kota Bula. Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan aktivitas pembersihan di ruas-ruas jalan sekitar Kota Bula, Sabtu (19/02).
Bupati SBT Abdul Mukti Keliobas mengungkapkan, tercatat sudah pernah dua kali dicanangkan upaya Gerakan Kebersihan. Namun mungkin saja terkendala beberapa hal, sehingga gerakan itu kemudian tersendat dan akhirnya hilang.
“Saya ingin menggairahkan lagi semangat hidup sehat melalui upaya menjadikan lingkungan yang bersih, maka pada hari ini saya mencanangkan gerakan sabtu bersih,” ungkap Abdul Mukti Keliobas.
Pada kesempatan tersebut, Keliobas menghimbau kepada masyarakat, pegawai, pengusaha dan semua pihak untuk membudayakan hidup bersih melalui gerakan itu.
Targetnya kata dia, akan tercipta lingkungan yang bersih, indah, nyaman dan pastinya lebih menjamin kesehatan siapapun yangada di dalam lingkungan tersebut.
Baca Juga: Bupati Bakal Mutasi PNS Malas“Saya berharap Dinas Lingkungan Hidup dapat berperan aktif menjadi leading sector dalam gerakan kebersihan ini. Tentunya ini wajib didukung oleh kita dan semua unsur pemerintah, kita memiliki kewajiban yang sama, mari kita jaga kebersihan lingkungan untuk dapat menciptakan lingkungan hidup yang bersih demi menunjang lingkungan sosial yang sehat, nyaman dan kondusif,” ujarnya.
Bupati SBT dua periode itu membeberkan, kegiatan sabtu bersih yang dicanangkan tersebut secara massal dilaksanakan minimal sebulan sekali atau dapat bersifat situasional.
Kendati demikian, dia mengintruksikan kepada semua pimpinan OPD di lingkup Pemerintah Daerah SBT untuk setiap hari sabtu wajib melakukan gerakan kebersihan di lingkungannya masing-masing. (S-19)
Tinggalkan Balasan