Pelata Nyatakan Kesiapan Maju Pilkada MBD
AMBON, Siwalimanews – Politisi Partai Hanura, Hengky Ricardo Pelata menyatakan kesiapannya maju dalam pilkada Maluku Barat Daya sebagai bakal calon wakil bupati.
Kepada Siwalimanews melalui telepon selulernya, Selasa (6/8) Pelata mengaku, dihubungi petinggi Partai Gerindra untuk mendampingi Hendrik Natalus Christiaan di Pilkada MBD.
Dia menilai, permintaan maju dalam Pilkada MBD begitu cepat, sebab selama ini tidak pernah terbayangkan akan maju sebagai bakal calon wakil bupati.
“Yang pasti sejak awal saya tidak punya niatan untuk berproses dalam kontestasi Pilkada MBD, makanya ketika dihubungi oleh orang Gerindra saya kaget karena ini terlalu cepat, makanya saya konsultasikan dengan keluarga barulah saya menyanggupi untuk maju,” ucapnya.
Pelata menegaskan, saat ini dirinya hanya menunggu Partai Gerindra memanggil dirinya bersama bakal calon bupati untuk menerima surat rekomendasi.
Baca Juga: Bodewin-Elly Kantongi Rekomendasi GolkarDitanya soal kemungkinan Hanura mengusung dirinya, Pelata juga optimis dan meyakinkan DPP Partai Hanura lebih memilih kader partai jika dibandingkan dengan calon lain.
Bahkan untuk mendapatkan dukungan, Pelatta memastikan dirinya akan sowan ke DPP Hanura di Jakarta guna menyampaikan niatnya sekaligus meminta restu ketua umum.
“Kalau Hanura sudah pasti. Sebagai kader saya akan berkomunikasi secara organisasi, baik tingkat DPD dan DPP untuk meminta restu partai dengan memberikan rekomendasi,” tandas Pelata.
Pelata juga memastikan, bersama dengan bakal calon bupati akan terus mengkonsolidasikan semua kekuatan untuk memenangkan pilkada di MBD.(S-20)
Tinggalkan Balasan