AMBON, Siwalimanews – Terhitung sejak periode bulan Mei hingga pertengahan Juni tahun ini, pasokan hewan kurban berupa sapi ke Ambon mencapai 352 ekor.

Kepala Karantina Maluku Abdur Rohman dalam rilisnya yang diterima redaksi Siwalimanews, Kamis (20/6) merincikan, sebanyak 78 ekor sapi dipasok sejak Mei 2024 kemarin. Sementara pada bulan Juni ini, berkaitan dengan perayaan Idul Adha 2024, demi memenuhi kebutuhan masyarakat memasuki Hari Raya Kurban, pasokan sapi meningkat hingga mencapai 274 ekor.

“Ratusan sapi itu dipasok dari Namlea, Kabupaten Buru ke Ambon,” tulis Rohman dalam rilisnya.

Petugas Balai Karantina Hewan, Ikan, dan tumbuhan Maluku (Karantina Maluku) termasuk Satuan Pelayanan Pelabuhan Laut Namlea ujar Rohman, terus membantu untuk memastikan kesehatan hewan-hewan yang akan dikirim ke luar daerah, termasuk memastikan kesehatan hewan yang diperuntuhkan untuk kurban kemarin.

Dalam proses itu, pihaknya juga membantu untuk pemeriksaan antemortem dan postmortem. Ini adalah komitmen Karantina Maluku. Petugas Karantina Hewan Namlea telah melaksanakan tugasnya sesuai dengan tujuan penyelenggaraan  karantina, yaitu mencegah masuk atau keluarnya pangan yang tidak sesuai dengan standar keamanan dan mutu serta mencegah masuk/keluar/tersebarnya HPHK, khususnya di Provinsi Maluku.

Baca Juga: Idul Adha Tahun Ini Kejati Maluku Salurkan 26 Ekor Hewan Kurban

“Kami mengapresiasi seluruh petugas Karantina di lapangan, yang tetap menjalankan tugasnya diwaktu libur. ini bentuk komitmen kami serta profesionalisme kami dalam menjalankan penyelenggaraan sesuai UU 21 tahun 2019 tentang Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan,” jelasnya.(S-25)