Maya Baby Rampen Dilantik sebagai Ketua Dekranasda Maluku

JAKARTA, Siwalimanews – Maya Baby Rampen, secara resmi dilantik sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah Provinsi Maluku periode 2025-2030.
Isteri Gubernur Maluku Hendrik Lewerissa ini dilantik bersama para Ketua Dekranasda dari 33 Provinsi lainnya.
Mengenakan kebaya putih Maluku, Maya Baby Rampen tampil anggun mengikuti pelantikan dilakukan secara langsung oleh Ketua Umum Dewan Kerajinan Nasional Ny Selvi Ananda Gibran Rakabuming, di Gedung 2, Istana Wakil Presiden, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Senin (3/3).
Dalam sambutannya, Ketua Dekranas Pusat, Ny Selvi Gibran Rakabuming, menekankan pentingnya peran Dekranasda dalam mendukung pertumbuhan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah sebagai salah satu pilar perekonomian nasional.
Ia mengajak seluruh Ketua Dekranasda Provinsi untuk lebih aktif dalam membina dan memberdayakan UMKM di daerah masing-masing.
Baca Juga: Antisipasi Kelangkaan BBM, Pemkab Aru Gelar Rakor“Tugas dari Ketua Dekranasda Provinsi untuk lebih aktif lagi, bagaimana mengajak UMKM di daerah untuk dibina, diberikan sosialisasi, dan diberikan edukasi,” ujarnya.
Selvi juga menyoroti perlunya pendampingan yang komprehensif bagi pelaku UMKM, mulai dari pengembangan produk hingga pemasaran. Selain itu, ia juga mengarahkan agar para UMKM tidak hanya diperkenalkan ke pasar lokal, tetapi juga didorong untuk memperluas jangkauan hingga ke tingkat nasional maupun internasional.
“Yang terpenting adalah UMKM harus dibina dan didampingi. Entah nanti diajak mengikuti pameran, bazar, kemudian dicarikan pasar lagi. Atau lebih baik lagi, diajak promosi sampai ke luar negeri. Nah, itu yang akan kita inginkan selama 5 tahun ke depan,” pinta Selvi.
Pada kesempatan tersebut, Selvi juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke-45 kepada Dekranas. la mengapresiasi dedikasi seluruh pengurus Dekranas dalam membina UMKM dan melestarikan warisan budaya Indonesia.
“Saya mengucapkan terima kasih atas dedikasinya, atas waktu, tenaga, dukungan yang sudah diberikan untuk selalu membina para pengusaha UMKM dan menjaga warisan budaya Indonesia,” ucapnya. (S-10)
Tinggalkan Balasan