SAUMLAKI, Siwalimanews –  Setelah meminta restu ke Adaut dan lima Desa Saira, bakal calon Bupati Tanimbar dr Julianus Aboyaman Uwuratuw kembali bersua ke keluarga di Selaru, tepatnya Desa Kandar, Kecamatan Selaru, Jumat (13/9).

Tiba di Kandar sekitar pukul 14.30 WIT dr Boy disambut meriah oleh warga Desa Kandar dengan diiringi tim tambur garuda serta Tabweri Muda (Polisi Desa)  yang kemudian diarak keliling kampung dan berakhir di kediaman Keluarga Lerebulan.

Koordinator Relawan Boy Uwuratuw Wilayah Selaru Nico Sianressy mengaku, kunjungan dr Boy ke Desa Kandar guna meminta restu kepada keluarga besar dari sang ibu.

“Tadi penyambutan dilakukan keluarga besar Masela dan Lutryali didampingi tim tambur serta polisi desa. Disana calon bupati kita diarak menuju dan mengelilingi desa hingga berakhir di Keluarga Lerebulan yang merupakan relawan Boy Uwuratuw,” ungkap Nico

Baca Juga: Jelang Ajang ADWI, Kemenparekraf Lakukan Visitasi di Desa Laha

Selain itu kata Nico, dalam kunjungan ini dr Boy didampingi anggota DPRD Tanimbar Olvin Michael Gosan, mantan Wakil Bupati Tanimbar Lukas Uwuratuw serta simpatisan dan para relawannya.

“Kunjungan di Desa Kandar akan dilanjutkan ke Desa Namtabung, kunjungan ini juga didampingi pak Olvin, pa Lukas dan tim relawan. Kami berharap penerimaan dr Boy di masyarakat bisa berlangsung hingga pemilihan nanti. Masyarakat sudah harus buat perlawanan dengan mereka yang bermotif politik bagi bagi uang,” tegas Nico

Sementara itu, dr Boy saat bertemu pamannya meminta restu dan dukungan doa. Mendengar hal itu sang paman dengan tegas memberikan dukungan penuh kepada ponakannya itu.

“Keluarga penting, sehingga saya ada di sini untuk bertemu. Kandar termasuk desa yang paling maju adat dan kebudayaan. Hari ini beta datang, beta minta doa dan dukungan supaya pasangan Boy – Poli punya perjuangan ini bisa tercapai. Keluarga harus satu rangkul satu, itu sangat paling bagus sekali,” ujar dr Boy

Mendegar permintaan Itu, Ampi Masela langsung menerima Sopi adat dan sumbat botol yang kemudian berdoa dan menyampaikan sumpah adat guna mendukung dr Boy sebagai Bupati Tanimbar nanti.(S-26)