DOBO, Siwalimanews – Kejaksaan Negeri menggelar upacara Hari Bhakti Adhyaksa ke-62, Tahun 2022, Jumat (22/7).

Upacara yang berlangsung di halaman Kantor Kejari Aru itu berlangsung dibawa tema Kepastian Hukum, Humanis, Menuju Pemulihan Ekonomi.

Bertindak selaku isnpektur upacara Kajari Aru Parada Situmorang

Jaksa Agung ST Burhanudin dalam amanatnya yang dibacakan Kajari menyampaikan tujuh perintah harian, yakni tingkatkan kapabilitas, kapasitas, dan integritas dalam mengemban kewenangan berdasarkan Undang Undang, kedepankan hati nurani dalam setiap pelaksanaan tugas, fungsi dan kewenangan.

Kemudian, wujudkan penegakan hukum yang berorientasi pada perlindungan hak dasar manusia, serta  tingkatkan penanganan perkara yang menyangkut kepentingan masyarakat, akselerasi penegakan hukum yang mendukung pemulihan ekonomi nasional.

Baca Juga: Tolak Penjabat, Warga Haruru Palang Kantor Negeri

“Jaga netralitas aparatur kejaksaan guna menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa serta tingkatkan transparansi akuntabilitas kinerja kejaksaan,” pesannya.

Bjurhanudin juga mengatakan, Presiden Joko Widodo juga memberikan inspirational quotes kepada jajaran kejaksaan.

“Pelayanan publik adalah wajah konkrit kehadiran negara dalam kehidupan masyarakat sehari – hari, negara disebutkan hadir jika mampu menyelenggarakan pelayanan publik yang prima, yang cepat, yang profesional dan berkeadilan,” ucapnya.

Burhanuddin juga minta agar jajarannya dalam melaksanakan tugas, harus dilaksanakan dengan keadilan dan mempergunakan hati nurani.

“Tanyalah pada dirimu, tanyalah pada hati nuranimu agar terjawab rasa keadilan yang diharapkan oleh masyarakat,” cetunysa.

Untuk diketahui Kejaksaan Negeri Aru dalam rangka menyongsong HBA ke-62 ini, telah melaksanakan sejumlah kegiatan, diantaranya, kunjungan atau anjangsana ke para pensiunan Kejari di Kota Dobo, serta upacara tabur bunga di taman makam pahlawan. (S-11)