Kapolda Kunjungi Redaksi Siwalima
Pererat Sinergitas
AMBON, Siwalimanews – Apresiasi peran media di Maluku, maka Kapolda Maluku Irjen Pol, Baharudin Djafar, melakukan kunjungan ke Kantor Redaksi Harian Pagi Siwalima di Jalan Diponegoro, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Kamis (19/3).
Kapolda yang didampingi sejumlah Pejabat Utama dalam kunjungan itu diterima oleh Pimpinan Redaksi Harian Pagi Siwalima, Freedom Toumahuw, dan tim redaksi. Kunjungan yang dilakukan merupakan bentuk silahturahmi, karena media merupakan mitra kerja kepolisian dalam menyalurkan informasi kepada masyarakat.
“Kujungan ini merupakan bentuk silahturahmi, karena sehebat apapun kami kerja tanpa dipublikasi media, maka hanya menjadi laporan yang tidak diketahui publik. Untuk itu saya rasa penting silahturahmi ini dilakukan bukan hanya kepada wartawan, namun juga ke redaksi,” ujar Kapolda dalam pertemuan di ruang rapat redaksi Siwalima.
Pada kesempatan tersebut, mantan Kabid Humas Polda Metro Jaya ini, meminta media untuk turut mengontrol pembanguan Gedung Polda Maluku yang baru, agar proses pengerjaannya lebih transparan.
“Kesempatan ini saya minta Siwalima turut monitor dan kontrol pembangunan gedung Polda yang baru, apakah bangunan cocok dengan budget, dan tahapannya sesuai atau tidak. Prinsipnya semua harus transparan sehingga pembangunan juga berjalan baik,”ajaknya.
Tak hanya pembangunan gedung Polda Maluku yang baru, Kapolda juga mengajak media untuk mengawal segala pembangunan di Maluku. Sebab sangat disayangkan potensi sumber daya alam di Maluku yang berlum terkelola secara baik sehingga Maluku masih masuk daftar daerah termiskin nomor 4 di Indonesia.
“Potensi SDA Maluku besar, namun tetap miskin, nah ini jadi tanggung jawab kita bersama, kita harus bersinergi untuk temukan penyebabnya dimana. Kalau untuk pembangunan saya orang pertama yang akan berkomitmen bersama dengan bapak gubernur untuk pembangunan,” tandasnya.
Kapolda berharap, hubungan kerjasama dengan media bisa lebih ditingkatkan, terbuka dan elegan sehingga sinergitas dalam memberi informasi kepada masyarkat dapat terus berjalan.
Baca Juga: Tiga Hari Pencarian, 14 ABK KM Sanjaya 33 DitemukanDitempat yang sama, Pimpinan Redaksi Siwalima, Freedom Toumahuw, mengapresiasi kunjungan Kapolda tersebut.
Menurutnya, Siwalima siap memback up Polda Maluku lewat pemberitaan yang dapat mengedukasi masyarakat terutama mengawal kamtibmas di Maluku.
“Saya selaku pimpinan apresiasi kunjungan bapak Kapolda, prinsipnya kami siap memback up Polda Maluku lewat pemberitaan kepada masyarakat,” pungkas Toumahuw. (S-45)
Tinggalkan Balasan