DOBO, Siwalimanews – Hidup dan mati manusia Tuhan yang mengaturnya. Hal itu dialami Itong Pardjer nelayan asal desa Taberfane Kecamatan Aru Selatan Utara ditemukan Tim SAR gabu­ngan dalam kondisi meninggal dunia.

Pria 35 tahun itu tiga hari hilang saat melaut mencari ikan. Itong Pardjer dinyatakan hilang oleh ke­luarganya sejak melaut meng­gu­nakan ketinting Minggu (14/6) lalu dan di sampaikan ke pihak SAR Dobo.

Sebelumnya, korban pergi melaut menggunakan katinting di sekitar perairan Selat Tabarfane Kecamatan Aru Selatan Utara pekan lalu. Kepala Koordinator Unit Siaga SAR Kepulaun Aru, Reinhard Loppies mengatakan, korban ditemukan 11 MIL dari Desa Tabarfane pada pu­kul 11.00 WIT dengan titik koor­dinat 06°6’32.70″S-133°57’100″T dengan kondisi korban telah meni­nggal dunia.

Selanjutnya, kata Loppies, Tim SAR gabungan mengevakuasi kor­ban dibawah ke rumah duka di Desa Tabarfane dan diserahkan ke pihak keluarga. “Saat ini korban telah diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan,” ungkapnya.

Dikatakan, dengan ditemukannya korban, Itong Pardjer, maka Ops SAR dinyatakan selesai dan arahan untuk di tutup.

Baca Juga: Mahasiswa Papua Dukung Penyelenggaraan PON XX

“Unsur potensi SAR yang dike­rahkan dikembalikan ke kesatuan­nya masing-masing dengan ucapan terima kasih,” ujar Loppies.

Untuk diketahui, Pardjer dilapor­kan hilang saat melaut Minggu (13/6). Korban dilaporkan hilang oleh keluarganya setelah pergi melaut dengan ketinting. Kepala Koor­dinator Unit Siaga SAR Kepulauan Aru, Reinhard Loppies menjelaskan, berdasarkan laporan dari Ibran Patikaloba, korban pergi melaut menggunakan katinting di sekitar Perairan Selat Tabarfane Kecamatan Aru Selatan Utara.

“Korban rencana kembali pada TW.0611 1500 WIT, namun sampai saat ini korban belum kembali dan masyarakat setempat sudah mela­kukan pencarian dengan hasil kor­ban belum ditemukan,” ungkap Lop­pies di Dobo  Senin (14/6).

Dikatakan, setelah mendapat lapo­ran tersebut, tim SAR langsung dike­rahkan untuk mencari korban. Loka­si pencarian, ucap Loppies, dilaku­kan pada bagian perairan Selat Ta­bar­fane pada titik koordinat : 6°15’17.863 S – 134°15 27’38″T. (S-25)