DPRD Desak Gubernur Beri Penjelasan ke Publik
Dirut Bank Maluku Mengundurkan diri
AMBON, Siwalimanews – DPRD Provinsi Maluku mendesak agar Gubernur Maluku, Murad Ismail dapat menjelaskan kepada publik terkait dengan alasan Direktur Utama PT Bank Maluku dan Malt mengundurkan diri dari jabatannya.
Desakan ini disampaikan Wakil Ketua DPRD Maluku, Asis Sangkala kepada Siwalimanews melalui pesan WhatsApp, menanggapi mundurnya Direktur Bank Maluku Malut Burhanudin Waliulu yang belum setahun menjabat.
Menurutnya, Gubernur sebagai pemegang saham pengendali harus memberikan penjelasan, jika Waliulu tidak mau memberikan penjelasan kepada publik. Ini diperlukan agar publik juga mengetahuinya sehingga tenang.
“Saya rasa Pemda dalam hal ini saudara Gubernur Maluku sebagai pemegang saham utama harus jelaskan kepada publik alasan pengunduran diri yang bersangkutan kalo pa Waliulu tak mau berikan penjelasan,” ucap Sangkala.
Jika hal ini tidak dilakukan kata Sangkala, maka akan ada konsekuensinya pada bank sendiri, terkait dengan spekulasi pemberitaan yang merugikan bank, yang nantinya dinilai oleh publik.
Baca Juga: Dirut Bank Maluku Mengundurkan DiriSelain itu, dengan adanya surat pengunduran diri dari Waliulu selaku dirut, maka DPRD berharap, segera lakukan RUPS untuk memilih dirut yang baru, agar Bank Maluku dapat kembali mengoptimalkan kinerjanya demi memberikan pelayanan bagi masyarakat Maluku dengan baik.
“Jika tidak sesegera mungkin lakukan RUPS untuk pilih dirut baru, saya pastikan pelayanan buat masyarakat Maluku yang menggunakan jasa bank ini akan terganggu,” tandasnya. (Cr-2)
Tinggalkan Balasan