BUPATI Seram Bagian Timur (SBT) Abdul Mukti Keliobas melepas khafilah Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) untuk mengikuti MTQ XXIX Tingkat Provinsi Maluku, yang akan berlangsung pada 18 – 24 Maret, di Kota Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar.

Pelepasan ini berlangsung di Aula Pandopo Bupati SBT, Kamis (10/3).

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Idris Rumalutur, Sek­retaris Daerah Jafar Kwairu­maratu, Ketua TP PKK Yulia Misa Keliobas, Forkopimda dan sejumlah Pimpinan OPD lainnya.

Bupati SBT berpesan kepada 65 orang Khafilah yang akan diberangkatkan untuk menumbuhkan Semangat juang yang tinggi dan rasa optimis agar berhasil dalam ajang mtq tingkat provinsi maluku tahun 2022 ini.

Baca Juga: Embung dan Kolam Retensi Segera Dibangun di Bula

“Saudara/saudari merupakan duta terbaik dalam bidangnya, tetapi kemampuan saudara-saudara akan kembali diuji dalam skala yang lebih besar, untuk itu kobarkan semangat bahwa saudara/saudari bisa dan dapat meraih prestasi terhormat pada mtq tingkat provinsi maluku nanti disaumlaki kabupaten kepulauan tanimbar,” ujar bupati.

Ia juga berharap agar peserta tetap menjaga stamina dan kondisi kesehatan, serta menjaga pola makan dan istirahat yang cukup, sehingga dapat tampil dengan prima.

Selain itu bupati juga meminta agar para khafilah sebagai duta daerah untuk menjaga sikap sela­ma berada di Saumlaki Kabupaten Kepulauan Tanimbar, dan dalam ber­interaksi dengan sesama pe­serta lomba serta masyarakat. (*)