Bupati KKT Tinjau Lokasi MTQ
AMBON, Siwalimanews – Bupati Kepulauan Tanimbar, Petrus Fatlolon, bersama rombongan panitia MTQ Kabupaten Kepulauan Tanimbar meninjau pembangunan lokasi pelaksanaan MTQ ke-29 bertempat di Lapangan Mandriak Saumlaki, Kecamatan Tanimbar Selatan, pekan kemarin.
Lapangan Mandriak merupakan sarana yang disiapkan saat ini oleh Pemda Kepulauan Tanimbar untuk pelaksanaan MTQ ke-29 se-Provinsi Maluku yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober 2021 nanti.
Bupati berharap agar proses pekerjaan segera dikerjakan dengan baik sebelum pelaksanaan kegiatan dimaksud.
Sesuai kesepakatan kontraktor dan pemerintah daerah dalam kunjungan kemarin, bahwa bulan Maret pekerjaan lokasi pembangunan panggung, tribun, ruang VVIP, VIP di Lapangan Mandrial sudah selesai dikerjakan agar pemerintah daerah dapat membenahi halaman dan pemasangan instalasi air di lokasi tersebut.
Usai kunjungi di lapangan Mandriak, Bupati bersama rombongan meninjau lokasi pameran bertempat di halaman sekolah SMA Negeri I Tanimbar Selatan dan dilanjutkan dengan peninjauan lokasi parkir secara keseluruhan di lokasi tersebut.
Baca Juga: Maluku Kembali Ekspor 53.6 Ton Ikan TunaKetua MUI Kepulauan Tanimbar, Wakil Uskup Wilayah Kepulauan Tanimbar/MBD, Ketua LPTQ Kepulauan Tanimbar, Kepala Departemen Agama Kepulauan Tanimbar, Dirut Operasional PDAM Kepulauan Tanimbar, Pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Kepulauan Tanimbar turut hadir dalam peninjauan tersebut. (S-16)
Tinggalkan Balasan