Bantu UMKM, PLN Perpanjang Program Super Merdeka
AMBON, Siwalimanews – Sejak diluncurkan oleh PLN pada 4 September lalu, program Super Merdeka, animo pelaku UMKM dan industri kecil menengah (IKM) yang memanfaatkan program ini cukup tinggi.
Oleh sebab itu, untuk membantu UMKM dan IKM mengembangkan usaha mereka, maka PLN kembali memperpanjang program tersebut hingga 31 Oktober .
Untuk diketahui pada prgram ini, PLN memberikan keringanan biaya penyambungan (BP) tambah daya 75 persen, sekaligus memberikan keringanan bagi pelanggan golongan tarif bisnis dan industri tegangan rendah, mulai dari daya 450 VA sampai dengan daya 13.200 VA dengan pilihan daya akhir sampai dengan 16.500 VA. “Animo pelaku UMKM dan IKM pada program ini cukup tinggi, dimana hingga 4 Oktober, total 30 ribu pelanggan telah mendaftar untuk memanfaatkan program ini. Untuk itu, Kami bersyukur program ini dapat sambutan luar biasa dari pelanggan. Awalnya kami buka hanya sampai tang-gal 3 Oktober, namun kami perpanjang lagi hingga 31 Oktober,” ungkap Executive Vice President Corporate Communication and CSR PLN, Agung Murdifi dalam rilisnya yang diterima redaksi Siwalima, Selasa (6/10).
Melalui program ini juga PLN ingin memberikan keringanan biaya tambah daya yang super ekonomis demi membantu dalam meningkatkan produktivitas UMKM dan IKM ditengah pandemi. Hal ini mengingat UMKM/IKM adalah backbone kegiatan ekonomi pada saat ini.
General Manager PLN UIW Maluku dan Maluku Utara Romantika Dwi Juni Putra menambahkan, antusiasme terhadap program ini juga dirasakan di Maluku dan Maluku Utara.
Baca Juga: Brimob Maluku Hujani Kota Ambon dengan Disinfektan“Hingga hari ini, total sudah hampir 500 pelanggan yang mengikuti promo Super Merdeka ini di Maluku dan Maluku Utara,” ungkapnya.
PLN UIW Maluku dan Maluku Utara sangat menyambut baik perpanjangan promo ini sampai dengan 31 Oktober mendatang. “Kami harap, banyak UMKM di Maluku dan Maluku Utara yang dapat mengikuti promo ini, karena ini sangat membantu meningkatkan produktivitas usaha di saat pandemi seperti ini dengan daya listrik yang cukup,” harapnya. (Mg-5)
Tinggalkan Balasan