Yayasan Simpati Gelar Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Songsong Imlek
AMBON, Siwalimanews – Dalam rangka menyongsong Tahun Baru Imlek ke-2574, pada 22 Januari 2023 mendatang, maka Yayasan Simpati Ambon yang didukung oleh Panin Bank bekerjasama dengan PMI menggelar aksi sosial berupa donor darah dan pemeriksaan kesehatan serta konsultasi kesehatan gratis yang dipusatkan di Tribun Lapangan Merdeka Ambon, Sabtu (14/1).
Aksi sosial donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis itu, menghadirkan tenaga medis, baik dokter umum, dokter ahli dalam maupun ahli kulit, disiapkan bagi warga yang mau berobat maupun sekedar melakukan konsultasi kesehatan.
Sebelumnya, pada hari yang sama pula dilakukan jalan santai yang dilanjutkan dengan senam sehat di Lapangan Merdeka Ambon.
Ketua Panitia Penyelenggara Junus Kwelju dalam sambutannya berharap, warga Kota Ambon khususnya keturunan Tionghoa dapat berpartisipasi dalam kegiatan dimaksud.
Baca Juga: DPRD Siap Backup Dana Pemilu 2024“Puncak perayaan Tahun Baru Imlek ke-2574, akan dipusatkan di auditorium Kampus Universitas Pattimura, Desa Poka, Minggu (22/1), pukul 18.30 WIT. Untuk itu, kami mengajak seluruh warga keturunan Tionghoa di Kota Ambon, agar datang memeriahkan acara ini,” pinta Kwelju.
Ia mengaku, di tahun 2023 ini, perayaan Imlek dapat dilaksanakan, setelah beberapa tahun terakhir tidak dihelat, akibat pandemi Covid-19. Untuk itu, dengan mulainya normal kembali Ambon dari wabah tersebut, kegiatan Imlek kembali didorong untuk diselenggarakan.
Sejumlah kegiatan yang dilakukan menyongsong Tahun Baru Imlek ini bisa berjalan atas dukungan berbagai pihak, khususnya warga keturunan Tionghoa yang ada di Kota Ambon, dan sejumlah pihak lainnya, termasuk Pemerintah Kota Ambon dalam hal ini Penjabat Walikota Ambon, Bodewin Wattimena.
“Karena itu, atas nama panitia dan Pengurus Yayasan Simpati Ambon, kami menyampaikan terima kasih banyak atas segala dukungan dan bantuan bapak dan ibu yang telah membantu terselenggara kegiatan dimaksud,” ucap Kwelju.
Khusus untuk jalan santai dan senam sehat kata Junus, panitia menyediahkan doorprize dengan berbagai hadiah-hadiah menarik, bagi warga yang hadir pada acara ini.
“Semua ini terlaksana berkat dukungan berbagai pihak, karena itu atas nama panitia dan pengurus Yayasan Simpati Ambon kami sampaikan terima kasih banyak atas segala dukungan dan bantuan dari bapak dan ibu serta basudara sekalian,” ungkap Kwelju.(S-25)
Tinggalkan Balasan