Tingkatkan PAD, DPRD Samarinda Belajar di Ambon
AMBON, Siwalimanews – Untuk mempelajari bagaimana cara meningkatakn Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor pariwisata, maka DPRD Kota Samarinda melakukan kunjugan kerja ke Pemkot Ambon, Kamis (12/11).
“Kami gabungan Komisi I dan II kunker ke Ambon ingin belajar cara bagaimana meningkatkan PAD melalui dunia parawisata, “ ucap Doni Sinatraginting mewakili rekan-rekannya kepada wartawan di Balai Kota.
Menurutnya, mereka memilih Kota Ambon dikarenakan Ambon sedikit berbeda dengan Kota Samarinda, yang mana di Samarinda terdapat banyak sungai yang bisa dijumpai, namun di Ambon kebanyakan adalah lautan.
Untuk itu, pihaknya ingin belajar di Ambon bagaimana dapat mengeksplor sungai seperti di Ambon mengeksplor pantai menjadi destinasi wisata yang tentunya mengarah pada PAD.
“Ini yang kami akan ambil di Kota Ambon. Untuk pemandangan destinasi di ambon ini merupakan sesuatu yang luar biasa yang masih tersembunyi dan belum diketahui oleh banyak orang,” ujarnya.
Baca Juga: 35 Anggota DPRD Kembali Bertolak ke Bogor dan BekasiKeindahan yang Ambon miliki yang masih tersembunyi ini, ia berjanji akan membantu untuk mempromosikannya di Samarinda maupun pada daerah lain di indonesia.
“Terimah kasih kepada pak Sekwan Kota Ambon dan seluruh warga kota, karena sudah sambut kami dengan ramah di kota ini,” ucapnya.(Cr-5)
Tinggalkan Balasan