AMBON, Siwalimanews – Upaya pencarian Warga Desa Tala, Kecamatan Amalatu, Kabupaten SBB, Yakonias Eideul belum berbuah manis, sebab korban belum juga ditemukan. Alhasil tim SAR harus menyudahi pencarian dan menutup operasi SAR tersebut.

Kepala Seksi Operasi SAR Basarnas Ambon Andry Azwan Henaulu kepada wartawan di Ambon, Senin (19/2) menjelaskan, pencarian dihentikan setelah kurang lebih sepekan Tim SAR gabungan yang melakukan pencarian belum berhasil menemukan tanda-tanda keberadaan korban.

“Operasi SAR hari ketujuh sudah dilaksanakan secara maksimal, namun tanda-tanda keberadaan korban pun belum berhasil ditemukan oleh Tim SAR gabungan. Bersamaan dengan itu, hasil evaluasi bersama, keluarga korban sudah mengikhlaskan dan berterima kasih kepada Tim SAR gabungan yang sudah berupaya selama seminggu untuk mencari korban, sehingga Ops SAR resmi dihentikan dan ditutup,” jelasnya.

Sebelumnya,Yakonias Eideul (79) Warga asal Desa Tala, Kecamatan Amalatu, Kabupaten Seram Bagian Barat, dilaporkan terjatuh dari perahu dan hilang. Nelayan setempat berhasil menemukan perahu korban dalam kondisi terbalik tanpa ada tanda-tanda keberadaan korban.(S-10)