PIRU, Siwalimanews – Kapolsek Piru Iptu Idris Mukadar melaksanakan Safari Jumat sekaligus Sholat Jamaah bersama di Masjid As-Syukuriah Desa Kawa, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), Jumat (11/12).

Dalam safari Jumat itu, Kapolsek sekaligus menyampaikan arahan dan mengajak masyarakat untuk selalu menjaga Kamtibmas. Selain itu ia juga Kaposlek memperkenalkan dirinya kepada masyarakat Kawa, sebagai pejabat baru di wilayah tersebut.

“Saya dipercayakan oleh pimpinan untuk jadi kapolsek Piru, untuk itu saya harapkan dukungan dari masyarakat semua yang ada di Kawa untuk bisa mendukung saya dalam melaksanakan tugas-tugas kepolisian kedepan sebagai Kapolsek Piru, dan Sholat berjamaah ini merupakan sarana untuk kita saling bersilaturahmi serta mendekatkan diri dengan masyarakat lainnya,” ucap Mukadar.

Menurutnya, kehdirannya di dalam masjid selain menjalankan Sholat Jumat berjamaah, juga melaksanakan safari Jumaat yang merupkan program kreatif Polsek Piru yang dilaksanakan setiap hari Jumat dari satu masjid ke masjid lainnya.

Selain mengunjungi masjid, Polsek Piru juga melaksanakan Safari Mingguan dengan mengunjungi gereja-gereja yang ada di wilayah hukum Polsek Piru. Kunjungan ini dilakukan setelah selesai ibadah dan akan menempatkan diri untuk menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas seperti yang dilakukan kepada masyarakat di Kawa.

Baca Juga: Cegah Covid 19, Polres SBB dan Pemda Berlakukan Sispamkota

“Safari Jumat dan Minggu yang dilakukan Polsek Piru ini untuk minta dukungan masyarakat yang ada di wilayah hukum Polsek Piru agar bersama-sama bergandeng tangan dengan Polri demi menjaga Kamtibmas menjelang Natal 25 Desember dan Tahun Baru 2021,” ungkapnya.

Untuk itu, ia minta, kepada masyarakat Kawa terlebih khususnya masyarakat Seram Barat agar sama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang sudah aman dan kondusif ini tetap dipertahankan dan di tingkatkan, menjelang Natal dan Tahun Baru 2021.

Ia berharap, warga Kawa untuk sama-sama saling menjaga dan saling menghormati satu dengan yang lain diantara sesama umat beragama dan sesama manusia, baik yang berada di dalam Desa Kawa maupun dengan warga masyarakat desa-dusun tetangga lainnya.

“Untuk itu saya himbau dan mengajak, seluruh masyarakat agar senantiasa menjaga situasi kamtibmas ditengah lingkungan masing-masing, sebab lingkungan yang selalu terjaga kamtibmasnya, maka warga pun akan merasa aman dan nyaman,” imbuhnya.

Polri tambah Kapolsek, sangat berharap bantuan dari masyarakat untuk bersama menjaga kamtibmas, karena Polri tidak bisa bekerja sendiri, namun memerlukan dukungan serta bantuan dari masyarakat.

“Saya juga minta agar selalu sampaikan informasi yang terjadi di lingkungan, apabila ada kejadian yang mengganggu keamanan sehingga depatd engan segera ditindak lanjuti oleh pihak kepolisian,” himbaunya.(S-48)