TIKAUR, Siwalimanews – Relawan BETA MBD menggelar deklarasi dukungan untuk pasangan Benjamin Thomas Noach dan Agustinus Lekwarday Kilikily (BTN-Ary) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Maluku Barat Daya periode 2024-2029.

Deklarasi Relawan ini berlangsung di rumah bersama BETA MBD di Desa Wakarleli, Kelurahan Tiakur, Kecamatan Moa, Kabupaten Maluku Barat Daya, Minggu (16/6).

Ketua Relawan BETA MBD Izack Knyarilay mengatakan, relawan ini mendeklarasikan diri sebagai wadah berkumpul masyarakat bumi Kalwedo dan relawan ini mendukung penuh pasangan Benjamin Thomas Noach dan Agustinus Lekwarday Kilikily sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten MBD periode 2024-2029.

“Relawan BETA MBD berkomitmen dan siap bekerja memenangkan pasangan Benjamin Thomas Noach dan Agustinus Lekwarday Kilikily sebagai Bupati dan Wakil Bupati MBD,” ujarnya.

Dikatakan, relawan ini merupakan wadah berhimpun orang MBD dalam rangka menjembatani euforia masyarakat menjelang pilkada di bulan November nanti.

Baca Juga: HL Salurkan Puluhan Hewan Kurban di Pulau Ambon

“Nama BETA MBD dipilih sebagai nama relawan, ini bukanlah sebuah akronim, tetapi nama ini dipilih karena secara filosofi menempatkan rasa kecintaan dan menyatukan semua perbedaan dalam Bingkai Nyoli Leita untuk MBD yang lebih baik,” tandasnya.

Selain itu menurutnya, relawan ini secara politik berkomitmen memberikan dukungan dan siap bekerja memenangkan pasangan Benjamin Thomas Noach dan Agustinus Lekwarday Kilikily. Secara struktural relawan yang berpusat di tingkat kabupaten dan tersebar di seluruh kecamatan dan desa, dari Ustutun sampai Marsela.

“Seluruh kerja-kerja relawan bertanggung jawab penuh terhadap dewan pembina dan dewan penasihat,” ucapnya.

Pihaknya berharap, setelah dideklarasikanya wadah bersama ini, semua orang yang berkeinginan dan memiliki tujuan yang sama dapat bergabung disini dan mengawal seluruh proses pilkada.(S-28)