AMBON, Siwalimanews – Peduli akan bencana banjir dan tanah longsor akibat curah hujan yang tinggi sehingga menimpa Kota Ambon dan sekitarnya beberapa hari belakangan ini, membuat Polwan Polda Maluku tergerak hati untuk menggelar kegiatan bakti sosial dengan mengunjungi para korban yang terdampak bencana di Kecamatan Sirimau dan Baguala.

Tak hanya berkunjung, dalam aksi sosial kemanusiaan jelang HUT Polwan ke-74 itu, para Polwan Polda Maluku  yang dipimpin Perwira Koordinator Polwan, Kompol Sarah Lessy dan Wakil Direktur Binmas Polda Maluku AKBP Rositah Umasugi, memberikan bantuan sembako sebanyak 300 paket.

“Ada 300 paket bantuan sembako yang kami berikan kepada masyarakat terdampak bencana longsor dan banjir di Kecamatan Baguala dan Sirimau, Kota Ambon,” ungkap Kompol Sarah Lessy.

Mereka yang mendapat bantuan kata Sarah adalah,  yang rumahnya rusak terkena banjir maupun tanah longsor akibat hujan deras di Kota Ambon pada beberapa waktu lalu.

“Kegiatan ini juga melibatkan Bhabinkamtibmas di kedua kawasan tersebut. Ini kami lakukan dalam rangka menyambut HUT Polwan ke-74 tahun dibawah usungan tema Mangente Basudara. jadi momen HUT ini kita gagas kegiatan yang benar-benar berguna dan bermanfaat bagi masyarakat, apalagi warga Kota Ambon dilanda sejumlah bencana akibat intensitas hujan tinggi dan sekitarnya,” ungkap Sarah. (S-10)

Baca Juga: Mendikbud Batal Hadiri Pencanangan Hari Pendidikan GPM