Pembangunan Jalan Merata di Semua Kecamatan

DINAS Pekerjaan Umum Tata Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Maluku Barat Daya tetap fokus membangun jalan di semua kecamatan yang berada di Kabupaten Maluku Barat Daya.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Maluku Barat Daya, Boddy Davidsz, mengakui pembangunan jalan akan difokuskan pada semua kecamatan di Kabupaten Maluku Barat Daya.
“Pembangunan akan merata di semua kecamatan. Kebijakan pimpinan daerah membangun di semua kecamatan dan disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah,” ujar Boddy Davidsz, kepada Siwalima, di ruang kerjanya, Rabu (22/1).
Prinsipnya pimpinan daerah punya kebijakan semenjak dilantik itu, kata dia, pembangunan di semua kecamatan di Kabupaten Maluku Barat Daya harus dilakukan.
“Jadi pasti ada di pulau Wetar, Pulau Damer, pulau Babar, pulau Sermatang dan lainya,” pungkasnya. (S-28)
Baca Juga: Gubernur Terpilih Ajak DPRD Kolaborasi Bangun Maluku
Tinggalkan Balasan