Pegadaian Ambon Gelar Festival Ramadhan
AMBON, Siwalimanews – Pegadaian Ambon mengadakan festival dalam menyambut bulan Ramadhan 1445H, Sabtu (23/3)
Festival digelar diNegeri Batu Merah dari tanggal 23-28 Maret itu dibuka oleh Pimpinan Kantor Pegadaian Cabang Ambon, Rusydi Tanjung dan dihadiri ratusan warga.
Rusydi mengaku festival ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia termasuk di Kota Ambon yang berisikan kegiatan bazar kuliner, bazar emas, cuci emas gratis, santunan anak yatim, fashion show anak, samrah dan kajian islam.
“Kegiatan ini digelar serentak seluruh Indonesia sejak tanggal 12-28 Maret 2024 . Kegiatan ini sebenarnya bentuk kepedulian pegadaian terhadap UMKM. Dan untuk melaksanakan ini, kita fokuskan pada lokasi yang memang setiap Ramadhan ada jualan takjil seperti di Batu Merah, maka disitulah kita berbaur,”ujarnya.
Menurutnya, investasi emas penting, terutama logam mulia, karena nilai jualpun stabil, berbeda dengan investasi lain, seperti property misalnya, belum tentu 5 tahun kedepan masih dengan harga yang sama. Sementara untuk investasi perhiasan, harganya cenderung berubah, karena itu tergantung pembuatannya.
Baca Juga: Sekda SBT Masuk DPO Kejati Maluku“Untuk area Ambon sendiri, lebih banyak investasi emas pada level 1-10 gram, sesuai kemampuan masyarakat. Prinsipnya Pegadaian akan tetap konsisten untuk membantu UMKM,” tandansya.
Sementara itu, Raja Negeri Batu Merah, Ali Hatala menyampaikan terima kasih kepada pihak pegadaian yang telah melaksanakan kegiatan di negerinya.
“Kami apresiasi kepada pegadaian yang sudah mengadakan kegiatan ini disini. Kegiatan ini sangat bermanfaat tentunya, terutama bagi para pedagang kuliner di Batu Nerah. Kami senantiasa mendukung kegiatan yang bermanfaat bagi kita semua,” ujarnya. (S-25)
Tinggalkan Balasan