AMBON, Siwalimanews – Motor pedagang bakso dengan plat nomor polisi DE 3656 XX milik Zortic (48), warga Batu merah, terbakar di Jalan Jenderal Sudirman Kecamatan Sirimau, Rabu (24/2).

Kebakaran terjadi sekitar pukul 11.48 Wit dan tidak ada korban jiwa. Namun sempat membuat warga di sekitar kawasan itu panik.

Api diduga berasal dari kompor gerobak jualan bakso, penjualnya lupa mema­damkan api kompor saat  mengisi BBM di pangkalan BBM. Selama lebih kurang 25 menit, warga di lokasi kejadian bersama-sama memadamkan api.

Zortic mengaku, saat mengisi bensin dirinya lupa untuk mematikan kompor, saat sudah selesai mengisi bensin api pun langsung membakar body motor.

“Saya cukup shock dengan musibah yang terjadi, motor yang terbakar ini juga baru dibeli awal bulan kemarin,” katanya, saat diwawancarai Siwalima, Rabu (24/2).

Baca Juga: Cabjari Saparua Gelar Penyuluhan Hukum

Salah seorang saksi bernama Rah­man mengatakan, saat meli­hat api sudah dengan cepat mem­be­sar, Zortic pun bergegas lari meninggalkan motornya. “Pa Zortic pun menghindari dengan cepat dan ia pun terjatuh,” terangnya.

Saat melihat peristiwa tersebut, masyarakat disekitar kawasan itu mulai bergegas membantu Zortic dengan memadamkan api pada motor tersebut. Kendati tidak ada korban jiwa namun Zortic mengalami kerugian material puluhan juta rupiah. (S-51)