MASOHI, Siwalimanews – Memulai aktivitas kerja sebagai Penjabat Bupati Maluku Tengah, Muhamat Marasabessy mengunjungi sejumlah sekolah dari jenjang SD hingga SMP di kota Masohi, Kamis (15/9).

Disampingi Asisten I Setda Malteng Silviana Matemu dan Kadis Pendidikan Teddy Salampessy, Marasabessy melihat dari dekat aktivitas belajar mengajar pada satuan pendidikan serta kondisi fisik bangunan masing-masing sekolah yang dikunjunginya

“Anak anak belajar yang rajin, biar pintar dan cerdas,” ujar Marasabessy saat mengunjungi SDN 1 Masohi.

Marasabessy berharap, kualitas pendidikan di Malteng dapat terus mengalami peningkatan, baik dari segi kesiapan infrastruktur maupun kualitas belajar mengajar di setiap satuan pendidikan di bumi Pamahanu-Nusa itu.

Tak Ada Perombakan Birokrasi

Baca Juga: Siang Ini Presiden dan Ibu Iriana Joko Widodo Dijadwalkan Tiba di Malra

Sebelumnya saat acara ramah tamah di Pendopo Bupati, Rabu (14/9) kemarin Marasabessy menegaskan, tidak akan melakukan perombakan birokasi di Pemkab Malteng.

“Buat apa kita robak, lihat saja ini semua sudah sangat baik. Saya tidak datang untuk merombak apapun. Apa yang telah dilakukan pak sekda dan jajaran sudah baik,” tandas Marasabessy.

Bahkan, ia memuji kesiapan jajaran pemkab yang melakukan penyambutan terhadap dirinya, usai dilantik sebagai penjabat oleh gubernur sehari sebelumnya. Bahkan ia berharap saat kunjungan gubernur usai mendampingi Presiden Jokowi di Kabupaten MBD dan Kota Tual akan lebih meriah lagi.

Ia mengaku, akan melakukan konsolidasi birokasi, dengan maksud untuk menyusun dan merumuskan program program prioritas yang ada.

“Saya akan segera melakukan konsolidasi birokrasi secara menyeluruh dan secara khusus saya akan lakukan rapat bersama sekda, para asisten, staf ahli dan para pimpinan OPD untuk berikan arahan-arahan dan agenda-agenda perioritas perumusan program dan kegiatan,” jelasnya.(S-17)