Maluku Sudah 10 Pasien Covid Meninggal
AMBON, Siwalimanews – Tercatat sudah 10 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Provinsi Maluku dilaporkan meninggal dunia.
Sampai dengan Kamis 11 Juni 2020 pasien dengan kasus 330 laki-laki inisial PL (57 tahun) meningal dunia dan dinyatakan positif.
Sebelumnya ada 9 pasien yang dinyatakan meninggal dunia yakni HT, LS, DAS, MCA, SM, AS, AH dan FL.
“Jadi dari 330 kasus terkonfirmasi, ada 10 pasien yang dinyatakan meninggal akibat terpapar virus corona,” ujar karo Humas dan Protokol Setda Maluku, Melky Lohy dalam rilisnya yang diterima Siwalima, Kamis (11/6).
Menurutnya, pasien yang meninggal pada Rabu (10/6) adalah PL (57) berjenis kelamin laki-laki.
Baca Juga: Positif Tambah Lagi 16 Kasus, KKT Jebol“Hasil swab sudah kita terima dan beliau dinyatakan positif Covid-19,” ujar Melky.
Korban merupakan pasien rujukan dari Rumah Sakit Sumber Hidup dan masuk ke RSUD dr. M. Haulussy pada Rabu (10/6) sekitar pukul 13.05 WIT dengan diagnosis pneumonia dan neumonia (infeksi yang terjadi pada kantung-kantung udara di dalam paru-paru dan diabetes mellitus (DM).
“Kita punya pasien dengan inisial PL (57) meninggal dunia dalam perawatan di RSUD dr. M. Haulussy hari ini, dinyatakan positif Covid-19,” ujarnya.
Sebelumnya juga kata Melky satu lagi pasien dengan status pasien dalam pengawasan (PDP) di Kota Ambon meninggal dunia, Selasa (9/6) sore, setelah menjalani perawatan di RSUD dr. M. Haulussy Ambon.
Perempuan 30 tahun berinisial FL ini masuk ke rumah sakit pada Senin (8/6) sekitar pukul 20.10 WIT dengan keluhan batuk-batuk dan lemas. Tim medis melakukan pemeriksaan rapid rest dengan hasil reaktif.
“Hasil swabnya juga telah kita terima dan dinyatakan positif terpapar Covid-19,” jelasnya.
Dan dengan penambahan satu kasus tekonfirmasi yang dinyatakan telah meninggal dunia maka, jumlah kasus terkonfirmasi di Maluku sebanyak 330 kasus dengan rincian 231 pasien dalam perawatan, 89 pasien sembuh dan 10 meninggal dunia.
“Sampai hari ini, sudah ada 330 kasus terkonfirmasi di Maluku,” tegasnya.
PDP Menurun
Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) di Maluku sampai dengan Kamis 11 Juni 2020 pukul 12.00 WITdan jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) menurun.
Karo Humas dan Protokol Setda Maluku, Melky Lohy merincikan, jumlah ODP di Kota Ambon terbanyak dari Kota Ambon 31 orang, Maluku Tengah 11 orang, Seram Bagian Barat 2 orang, Kabupaten Seram Bagian Timur 2 orang.
Sementara jumlah PDP sebanyak 31 orang. Masing-masing di Kota Ambon 26 orang, Kabupaten Maluku Tengah 3 orang, Kabupaten Seram Bagian Timur 2 orang. Sebelumnya PDP 32 orang. (S-39)
Tinggalkan Balasan