Mahasiswa IAIN Bantu Satgas di Cek Poin Passo
AMBON, Siwalimanews – Mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan IAIN yang melaksanakan mata kuliah praktek profesi keguruan terpadu (PPKT) periode II tahun ini, turun membantu melaksanakan tugas-tugas Satgas Covid Kota Ambon pada pos cek poin di Desa Passo, Kecamatan Baguala.
“Mereka ini mahasiswa yang sementara jalani PPKT kita turunkan untuk bantu satgas covid dalam penegakan protokol kesehatan bagi pelaku perjalanan di cek poin Passo,” ungkap dosen pembimbing lapangan Kapraja Sangadji kepada Siwalimanews, Selasa (25/11).
Menurutnya, pendekatan yang dilakukan dimasa pandemi covid ini mestinya lebih mengarah pada upaya membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus ini.
Oleh karena itu, kelompok mahasiswa ini hadir dan terlibat dalam kegiatan pengabdian masyarakat dengan membantu satgas covid melakukan penegakan protokol kesehatan. Selain itu, mereka ini juga menyiapkan masker untuk diberikan kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker selama berada di ruang publik, sekaligus mengingatkan masyarakat akan pentingnya pola hidup sehat.
Baca Juga: Akses Jalan Ditutup, Warga & Petugas Adu MulutSementara itu, Ketua Kelompok Mahasiswa Nur Rohim menambahkan, kegiatan ini nantinya akan berlangsung 23-25 November dan dihari pertama sampai hari kedua ini mereka, diberikan peran yang sama dengan semua petugas posko.
“Ada yang tugasnya mengarahkan arah jalan bagi pengguna kendaraan bermotor, dan ada yang tugasnya melakukan pemeriksaan terkait dokumen perjalanan dan penegakan protokol kesehatan,” ucapnya.
Menurutnya petugas posko di Larier Desa Passo ini sangat tegas bagi pelanggar protokol kesehatan seperti tidak menggunakan masker maupun kapasitas angkut penumpang melebihi 50 persen.
“Para petugas tidak segan-segan untuk menyuruh kendaraan memutar balik ke arah datangnya,” tuturnya.
Ditempat yang sama kordinator Pos Passo Ronald Lekransy mengungkapkan, pos cek poin merupakan simbol dari sikap serius pemerintah dalam upaya penuntasan pandemi Covid-19.
Covid-19 adalah persoalan bersama yang merupakan bencana global yang butuh keterlibatan seluruh komponen masyarakat termasuk mahasiswa.
“Kehadiran mahasiswa PPKT IAIN Ambon pada posko ini adalah pilihan terpuji. Jika semakin banyak masyarakat yang sadar dan terlibat bersama pemerintah dalam tugas kemanusiaan ini, maka pandemi ini bisa cepat berlalu,” tutupnya. (Cr-5)
Tinggalkan Balasan