BULA, Siwalimanews – Kapala Puskesmas Ukar Sengan Kabupaten Seram Bagian Timur Arman Wokas berhasil menyelesaikan studi S2nya sebagai lulusan terbaik dan meraih predikat cumlaude di  Universitas Diponegoro.

Wokas kepada Siwalimanews melalui pesan WhatsApp, Kamis (16/11) memberikan apresiasi kepada keluarga besar Universitas Diponegoro Semarang memberikan semangat yang baru untuk dirinya terus meluangkan waktu dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara tercinta ini.

“Alhamdulillah, atas kerja keras dan dukungan semua sehingga pencapaian ini bisa diraih dan membuat saya lulus dengan predikat cumlaude. Semua ini juga berkat doa dari ibu dan bapak saya tercinta,” ucap Wokas.

Lulusan Magister Keperawatan Fakultas Kedokteran Undip Semarang ini juga mengaku, prestasi yang di raihnya ini, merupakan penghargaan besar bagi dirinya sendiri sehingga mampu menyelesaikan studi.

“Undip khususnya Departemen Ilmu Keperawatan merupakan rumah kedua bagi kami, sekian lamanya kami telah menimbah ilmu di sini. Kami belajar berdiskusi mengabdi kepada masyarakat dan melakukan penelitian ilmiah demi menjunjung Tri Dharma Perguruan Tinggi,” ujar Wokas.

Baca Juga: Pegadaian Naikan Nilai KUR Hingga 50 Juta

Menurut Wokas, setelah mereka dilepas sebagai mahasiswa Undip Semarang, maka menambah tanggung jawab moral atas gelar yang disematkan bersamaan dengan nama mereka.

“Tanggung jawabnya sebagai mahasiswa boleh saja telah usai, namun tanggung jawab atas ilmu dan gelar yang dimiliki akan terus dan terus ada di pundak selama hayat masih di kandung badan,” tuturnya.

Ia berharap, apapun yang dilakukannya kelak, kiranya dapat bermanfaat bagi orang lain serta bagi Kbaupaten SBT serta nusa dan bangsa.(S-27)