Jatuh dari Kapal, Tim SAR Cari ABK KM Makin Sukses
DOBO, Siwalimanews – Reza Adi Nugroho (19), Salah satu ABK KM Makin Sukses terjatuh dari kapal di perairan Aru
Kepala pos SAR Aru, Roy Loppies mengatakan, pada TW 0730 0400 telah terjadi Laka laut salah satu ABK Kapal cumi terjatuh ke laut, Karena terkandala jaringan Untuk mengetahui kebenaran berita tersebut pengurus kapal baru bisa menghubungi ke kapal pada TW.0731 0300 dan benar telah terjadi laka laut, salah satu ABK KM. Makin Sukses terjatu ke laut.
Selain itu, ketika Reza Adi Nugroho terjatuh, pihaknya telah berupaya melakukan pencarian oleh KM Makin Sukses, namun korban sampai sekarang belum di temukan dan mohon Bantuan SAR.
Dikatakan, berdasarkan titik lokasi diketahui kejadian LKK.6°22’43″S 133°33’34″E dan atas laporan tersebut, Tim Rescue Unit Siaga SAR Dobo menurunkan 4 orang yang terdiri dari, Pol Air Polres Aru 2 orang, Pol Air Polda Maluku 2 orang serta BPBD Aru 2 orang
Sementara itu, berdasarkan pantau lapangan sekitar pukul 11.00 WIT dilaksanakan apel kesiapan SAR pencarian salah satu ABK KM. Makin Sukses
Baca Juga: Wai Ira & Wai Memi Ngamuk di Haruku, Tiga Rumah HanyutApel dipimpin Kepala Unit Siaga Basarnas, Reinhard Loppies yang di dampingi oleh Kasat Polair Polres Kepulauan Aru, Ipda J.Latumeten diikuti oleh 2 personil Dit Polair, 2 personil Polair Polres Kepulauan Aru, 3 anggota Basarnas Aru dan 2 anggota BPBD Aru.
Loppies dalam arahan singkat mengatakan, untuk selalu memperhatikan keselamatan saat melakukan SAR. Memperhatikan kondisi cuaca, bila cuaca buruk dan belum di temukan korban maka bisa dipertimbangkan.
Selanjutnya sekitar pukul 11.45 wit, Tim SAR bergerak dengan menggunakan satu unit speed boat BPBD Kepulauan Aru menuju lokasi pencarian hingga berita ini naik cetak, korban belum ditemukan. (S-11)
Tinggalkan Balasan