AMBON, Siwalimanews – Usai melaksanakan apel pagi di Markas Komando Detasemen Gegana Satbrimob Polda Maluku, dilanjutkan dengan kegiatan olahraga pagi yang dipimpin Wakil Komandan Detasemen Gegana AKP Denny Sandera, Selasa (16/2) pagi.

Olahraga ini dilaksana untuk menjaga stamina dan fisik setiap personel agar tetap prima serta sehat dan bugar ditengah pandemi Covid-19 dan perubahan cuca. Kegiatan olahara ini dilakukan secara rutin.

“Salah satu cara yang dilakukan untuk mnejaga stamina tetap prima dengan olaharag seperti lari pagi dan pembinaan fisik ditempat (push up, shit up dan jumping jack), ujar Wadanden.

Menurutnya, bentuk fisik yang prima merupakan suatu kewajiban yang harus dimiliki setiap personel dan ini merupakan bagian dari penunjang pelaksanaan tugas di lapangan.

“Seperti yang kita ketahui bahwa tuntutan tugas di lapangan sangat membutuhkan tenaga dan fisik yang prima. Kedepan tantangan tugas kitapun semakin berat dan kompleks, sehingga dibutuhkan kecepatan dan ketepatan dalam bertindak, salah satu kuncinya adalah lakukan olahraga secara teratur dan jaga pola hidup sehat,” ucapnya. (S-45)