PIRU, Siwalimanews – Ketua Klasis Gereja Protestan Maluku (GPM) Kairatu, Seram Ba­gian Barat Henry Rutumalessy meng­himbau agar masyarakat di Bumi Saka Mese Nusa selalu men­jaga ketertiban dan keamanan jelang Pilkada.

“Pilkada serentak kian dekat dan masyarakat akan melakukan memilih gubernur, bupati dan walikota. Saya minta masyarakat jangan terprovo­kasi oleh oknum-oknum tertentu yang dapat merusak pesta demo­krasi, ujarnya dalam rilis yang dite­rima Siwalima, Senin (29/7).

Diungkapkan, klasis GPM SBB bersama masyarakat sudah berko­mit­men dengan pihak kepolisian untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pilkada hingga pada pelaksanaan nanti.

“Kerjasama ini telah ada dalam kesepakatan bersama dengan Ka­pol­res dan seluruh jajaran, serta  tokoh agama di SBB,” ujarnya.

Pendeta juga menegaskan, pihak­nya selalu mengajak masyarakat untuk bantu Polres SBB, dalam memelihara dan menjaga kamtibmas di SBB.

Baca Juga: Thomas Pentury, Layak Jadi Anggota BPK RI

Rutumalessy mengaku, selain dengan aparat kepolisian, pihaknya juga berkoordinasi dengan semua pemerintah negeri dan desa. Koor­dinasi tersebut untuk melakukan komunikasi terkait keamanan, sehi­ngga jelang Pilkada sampai proses­nya bisa terlaksana dengan baik.

“Karena itu, saya harap masya­rakat tidak boleh terprovokasi oleh oknum-oknum tertentu. Supaya apa yang kita harapkan dapat terlaksana dengan baik. Sebab damai itu menjadi hakikat bersama, itu sebuah keniscayaan,” pintanya. (S-18)