Gandeng Polda, ACT Siap Salurkan Bantuan bagi Warga
AMBON, Siwalimanews – Sebagai bentuk partisipasi ditengah merembaknya pandemic Covid-19 di Maluku, maka Aksi Cepat Tangkap (ACT) menyiapkan sejumlah bantuan yang diperuntukan kepada masyarakat kurang mampu di daerah ini.
Agar penyaluran bantuan dapat berjalan lancar, maka organisasi sosial ini minta keterlibatan Polda Maluku untuk memback up segala kegiatan sosial yang akan dilakukan organisasi ini di Maluku.
Permintaan untuk menjalin kerjasama itu dibahas dalam silahturahmi Pimpinan Cabang ACT Wahab Loilatu dengan Kapolda Maluku, Irjen Pol, Baharudin Djafar di Mapolda, Kamis (30/4).
Dalam pertemuan tersebut Loilatu, menyampaikan sejumlah bantuan yang telah disiapkan, yakni paket sembako dan jasa transportasi untuk pembagian zakat selama di bulan Ramadhan ini.
“Kita tawarkan pembagian paket makanan/sembako bagi masyarat membutuhkan seperti ojek online, tukang becak dan lain-lain, melihat saat ini sudah masuk bulan Ramadhan kita juga menyediakan jasa transportasi untuk pembagian zakat kepada masyarakat,” ungkap Loilatu.
Baca Juga: Harga Cabe Rawit di Aru Rp 200 Ribu per KiloPada kesempatan itu ia minta Polda Maluku untuk bekerja sama dalam rangka pencegahan Covid-19 dan memberikan bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Kita berharap Polda Maluku mau bekerjasama dalam rangka pencegahan Covid-19 dan memberikan bantuan sosial kepada masyarakat berupa pembersihan tempat ibadah dan melakukan penyemprotan disinfektan di Kota Ambon,”harapnya.
Ajakan kerjasama pihak ACT ini, mendapat respon positif dari Kapolda Maluku, sekaligus mengapresiasi tindakan organisasi ini dalam memenuhi kebutuhan pokok masyarakat selama pandemic berlangsung, serta menyatakan sikap untuk memback up segala kegiatan sosial yang dilaksanakan ACT.
“Kami kepolisian mendukung setiap kegiatan yang dilakukan ACT, kami juga akan sediakan kendaraan yang bisa digunakan untuk pembagian sembako. Pesan saya agar bantuan yang diberikan harus disertai dengan data yang lengkap dan benar, sehingga tepat sasaran dan tepat guna,” saran kapolda. (S-45)
Tinggalkan Balasan