Ditlantas Polda Maluku Juarai Lomba Pelayanan Regident
AMBON, Siwalimanews – Direktorat Lalu Lintas Polda Maluku berhasil menorehkan prestasi gemilang setelah meraih juara pertama dalam lomba pelayanan Registrasi dan Identifikasi (Regident) zona c yang diselenggarakan oleh Korlantas Polri.
Penghargaan pelayanan regident ini berhasil diraih setelah Ditlantas Polda Maluku menyabet juara pada dua kategori yakni design prototype gedung pelayanan BPKB dan pelayanan STNK dan TNKB (Samsat diera adaptasi kebiasaan baru).
Penyerahan juara 1 zona c ini sendiri diberikan langsung Kakorlantas Polri, Irjen Pol Istiono dan diterima langsung Kasubdit Regident Ditlantas Polda Maluku Kompol Dax Emmanuelle dalam Rakernis Fungsi Regident Lantas yang dilaksanakan 5-6 November di Jogjakarta.
“Ada beberapa kategori yang dilombakan, dimana Ditlantas Polda Maluku berhasil meraih peringkat pertama dari dua kategori yang dilaksanakan pada rakernis di Jogjakarta,” ungkap Kasubdit Regident Ditlantas Polda Maluku Kompol Dax Emmanuelle, Kamis (5/11).
Pencapaian ini menurutnya, adalah prestasi terbaik di era adaptasi kebiasan baru yang akan terus dipertahankan dan ditingkatkan.
Baca Juga: 127 Kendaraan Terjaring Operasi Patuh SiwalimaPada kesempatan itu Kompol Dax Emmanuelle juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menjaga jarak, mematuhi protokol kesehatan dengan baik.
“Ini berkat kerjasama yang baik dari masyarakat mematuhi protokol kesehatan dan seluruh personil Ditlantas Polda Maluku,” tandasnya. (S-45)
Tinggalkan Balasan