Brimob Maluku Kembali Berbagi dengan Masyarakat
AMBON, Siwalimanews – Brimob Maluku terus menghidupkan semangat berbagi kebaikan dengan masyarakat di tengah-tengah pandemi Covid-19.
Hari ini, Senin (29/6) Brimob Maluku kembali berbagi sembako dengan tujuan dapat meringankan beban masyarakat yang kurang mampu.
Bhakti sosial Brimob Maluku ini sesuai amanat Dansat Brimob Polda Maluku Kombes M Guntur yang meminta kepada seluruh jajaran di Satuan Brimob Polda Maluku, agar tidak henti-hentinya hadir untuk masyarakat, khususnya selama masa pandemi Covid-19.
Pembagian sembako kali ini melibatkan, delapan personil Detasemen Gegana yang dipimpin Ipda Artur Hurulean di kawasan Desa Rumatiga dan Poka, Kecamatan Teluk Ambon serta Desa Waiheru di Kecamatan Baguala.
“Dalam pelaksanaan pembagiaan sembako ini seluruh anggota tetap diperintahkan agar tetap menerapkan protokol kesehatan, jaga jarak serta selalu mengenakan masker serta menghindari kerumunan,” ungkap Ipda Hurulean.
Baca Juga: Warga Rampas Jenazah Pasien Covid-19Sementara itu, pada hari yang sama 10 personil Subden 3 Kimia Biologi dan Radioaktif (KBR) Detasemen Gegana yang dipimpin Ipda A Manullang juga melakukan patroli serta penyampaian himbauan, pemetaan lokasi dan penyemprotan cairan disinfektan serta dekomtaminasi personil dalam rangka pencegahan penyebaran Covid 19.
Penyemprotan cairan disinfektan yang dilakukan, Senin (29/6) di kawasan Paradise Tengah, pemukiman penduduk BTN Kanawa, pemukiman penduduk Arbes Stain, pemukiman penduduk di Ahuru dan Kopertis serta Karpan.
“Penyemprotan juga kita lakukan di sepanjang emperan perumahan di kawasan turunan Lin V, pertokoan dan lapak PKL di Belakang Soya, pangkalan ojek Kebun Cengkeh hingga STAIN, mini market di kawasan Kebun Cengkeh hingga Ahuru,” jelas Ipda Manullang.
Sebelumnya juga pada Minggu (28) kegiatan yang sama dilakukan oleh Personil KBR di pumukiman penduduk dan puskesmas di Halong Atas, pangkalan ojek di Seputaran Baguala, seluruh mini market serta pertokoan dan ATM di Kecamatan Baguala, Rumah Makan Sarih Gurih, Pasar Transit Passo serta Mall ACC juga di Passo.
“Sasaran penyemprotan disinfektan dengan tujuan untuk mencegah penyebaran virus corona ini masih kita fokuskan pada pemukiman penduduk serta ruang-ruang publik,” tandas Manullang. (S-45)
Tinggalkan Balasan