BRI Masohi Gandeng PWI Bukber Ramadan

MASOHI, Siwalimanews – Kantor Cabang BRI BO Masohi menggandeng Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Maluku Tengah menggelar buka bersama Ramadan yang berlangsung Jumat (21/3).
Acara ini berlangsung di ruang pelayanan utama BRI Masohi dengan penuh kehangatan dan kebersamaan.
Pimpinan Cabang BRI BO Masohi, Dheny Kurniawan Saputro, menyampaikan kebahagiaannya bisa berbagi momen istimewa bersama insan pers Malteng.
“Tentunya dalam konteks positif, yakni meningkatkan keimanan dan kepedulian terhadap sesama,” ujar Dheny.
Menurutnya, kerja sama yang erat antara dunia perbankan dan media dapat berkontribusi bagi perkembangan daerah.
Baca Juga: Mendagri Ijinkan Pemda Angkat CASN dan PPPK 2024Sementara itu Ketua PWI Malteng, Stewart Toisuta juga memberi apresiasi atas penerimaan yang hangat dari BRI terhadap insan pers.
Ia berharap hubungan baik yang telah terjalin dapat terus diperkuat dan berdampak positif bagi ke-majuan daerah serta kesejahteraan masyarakat. “Lewat kolaborasi dan sinergitas antara dunia perbankan, media dan masyarakat, kita bisa memberikan dampak terbaik bagi daerah,” katanya.
Stewart, yang juga merupakan wartawan Harian Siwalima, mengaku bulan Ramadan adalah momen yang tepat untuk mempererat persaudaraan dan meningkatkan kepedulian sosial.
“Sebagai insan pers, kami PWI Malteng selalu mendukung upaya memperkuat persatuan dalam keberagaman. Kami percaya kolaborasi ini penting bagi kemajuan daerah kita,” ungkapnya.
Untuk diketahui, bukber ini dihadiri oleh pengurus dan anggota PWI Malteng, insan pers dari berbagai organisasi seperti AJI dan IJTI, serta jajaran pimpinan dan manajemen BRI BO Masohi. Selain itu, hadir pula perwakilan dari BRI Unit Binaiya dan BRI Unit Amahai.
Pada kesempatan itu BRI BO Masohi juga menyalurkan bingkisan Ramadan kepada sejumlah penerima.
Kegiatan ini diakhiri dengan sholat Magrib berjamaah, menambah makna kebersamaan dan spiritualitas dalam acara tersebut.
Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan hubungan baik antara BRI BO Masohi dan insan pers di Maluku Tengah semakin erat, menciptakan kerja sama yang lebih solid untuk kemajuan daerah di masa mendatang. (S-17)
Tinggalkan Balasan