Wenno Kembali Terpilih Jabat Dekan FKIP Unpatti

AMBON, Siwalimanews – Hendrik Wenno kembali terpilih sebagai Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Pattimura (Unpatti), Ambon untuk periode 2025-2029.
Pemilihan ulang ini berlangsung dalam rapat terbuka luar biasa Senat FKIP di Gedung Student Center, Rabu (5/2). Dalam pemilihan tersebut, Wenno meraih 28 suara, mengungguli dua calon lainnya, yakni Dr. Emma Rumahlewang yang memperoleh 1 suara, sementara Dr. Carol Anaktototy tidak mendapatkan suara (nihil). Dari 31 anggota Senat FKIP yang ikut memilih, dua suara dinyatakan tidak sah.
Wenno mengatakan, rasa syukur atas kepercayaan yang kembali diberikan kepadanya untuk memimpin FKIP Unpatti. Ia berkomitmen untuk memperkuat kualitas pendidikan dan tata kelola fakultas melalui sejumlah program strategis yang terangkum dalam visinya: yakni Optimalisasi Tridharma Perguruan Tinggi, dengan meningkatkan mutu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat; Optimalisasi Tata Kelola Fakultas, melalui sistem manajemen yang transparan, inovatif, dan akuntabel; Optimalisasi Kehidupan Kampus, guna menciptakan lingkungan akademik yang religius, disiplin, dan berkarakter dan Optimalisasi Kerja Sama, dengan berbagai pihak di tingkat lokal, nasional, dan internasional untuk meningkatkan daya saing FKIP Unpatti.
Sebagai langkah konkrit, Wenno berjanji akan memperkuat program “FKIP CERIA” (Cerdas, Edukatif, Religius, Integritas, dan Amanah), yang akan menjadi pedoman dalam pengembangan akademik, peningkatan kualitas dosen dan mahasiswa, serta penguatan kerja sama dengan berbagai institusi pendidikan. “FKIP adalah ibarat kereta dengan banyak gerbong yang hanya bisa berjalan dengan baik jika semua komponen bekerja sama. Saya mengajak seluruh civitas akademika FKIP untuk bersatu dalam satu visi guna membawa fakultas ini ke arah yang lebih baik,” tegasnya.
Dengan kepemimpinan yang sarat pengalaman dan visi yang kuat, FKIP Unpatti siap memasuki era baru pendidikan keguruan yang unggul, inovatif, dan berkarakter laut pulau. (S-25)
Baca Juga: Jumlah Mahasiswa FPIK Unpatti Kalah dengan Fakultas Lain
Tinggalkan Balasan