AMBON, Siwalimanews – Masyarakat Desa Luhu, Kecamatan Huamual, Kabupaten Seram Bagian Barat  menyatakan dukungan kepada Sahlan Heluth sebagai bakal calon Bupati SBB.

Heluth adalah anak asli Luhu yang kini tengah berproses untuk maju dalam kontestasi politik yang akan berlangsung November 2024 mendatang. Untuk mengikuti pesta demokrasi ini, Heluth diketahui telah mendaftar ke beberapa partai politik, termasuk PDI Perjuangan.

Untuk itu, warga Luhu berharap, PDI Perjuangan bisa memberikan rekomendasi kepada Sahlan Heluth bertarung di Pilkada 2024 ini. Bentuk dukungan masyarakat Luhu itu juga ditunjukan dengan secara sukarela, mereka memasang spanduk dan baliho milik Sahlan Heluth disejumlah titik di SBB.

Mereja juga ramai-ramai memasang bendera PDI Perjuangan sepanjang kawasan jalan di Desa Luhu. Ini mereka lakukan sebagai bentuk dukungan mereka kepada PDI Perjuangan dan juga putra Luhu, Sahlan Heluth yang saat ini sedang berproses untuk memperoleh rekomendasi partai.

“Kami masyarakat Luhu dan petuanan berharap, para petinggi PDIP supaya mau memberikan rekomendasi kepada salah satu kader mereka, Sahlan Heluth selaku anak asli Luhu Huamual. Kami siap menangkan PDI Perjuangan dan menangkan Sahlan Heluth di Pilkada SBB 2024 ini,” tandas tokoh masyarakat Luhu Galib Attamimi dalam rilisnya yang diterima redaksi Siwalimanews, Kamis (6/6).

Baca Juga: Kapolda Dampingi Kunker Menteri KP di Maluku

Menurutnya, Sahlan Heluth sebagai kandidat kuat yang punya peluang untuk menang, jika diusung oleh PDI Perjuangan.

Hal senada juga disampikan tokoh adat Negeri Luhu Abdullah Lisaholit, bahwa  sudah tiga kali Pilkada di SBB, calon yang diusung PDIP selalu kalah. Untuk itu, mereka meminta agar kali ini PDIP harus menang dengan merekomendasikan salah satu kadernya yakni Sahlan Heluth.

“Kita berkaca dari pilkada sebelumnya, sudah tiga kali calon yang diusung kalah, maka supaya menang, sebaiknya PDIP mengusung kadernya dari Luhu Huamual. Karena Huamual itu merupakan Dapil terbesar di SBB,” jelasnya.(S-25)