Tim SAR Masih Cari Penumpang KM Barcelano, yang Jatuh di Tanjung Alang

AMBON, Siwalimanews – Wanita berusia 65 tahun bernama Latifa Sunet, dikabarkan hilang setelah terjatuh dari atas KM Barcelona di perairan Tanjung Alang, Kabupaten Maluku Tengah, Senin (24/2).
Kepala Kantor SAR Ambon Muhamad Arafah dalam rilisnya yang diterima redaksi Siwalimanews, Selasa (25/2) menjelaskan, KM Barcelona dikabarkan berlayar dari dari Sanana, Maluku Utara dengan tujuan Kota Ambon, Maluku.
Namun, saat kapal ini melintasi disekitar perairan Tanjung Alang, Kabupaten Maluku Tengah, korban tiba-tiba jatuh ke laut.
“Jadi belum diketahui pasti penyebabnya, menurut saksi dalam perjalanan korban hanya tiba-tiba terjatuh dari atas kapal,” jelas Arafah.
Mengetahui penumpangnya terjatuh, nahkoda kapal sempat memutar balik dan melakukan pencarian, namun korban tidak terlihat di permukaan air, sehingga kapal kembali untuk meminta pertolongan.
Baca Juga: Lewerissa Dorong Penguatan Keamanan Teritorial MalukuMendapat laporan, Rescue Basarnas Ambon pagi ini pukul 08.40 WIT dikerahkan menggunakan Rigit Buoyancy Boat (RBB) menuju perairan Tanjung Alang, Kabupaten Maluku Tengah guna operasi pencarian.
“Kami terima informasi laka laut tersebut dari Stasiun Radio Pantai (SROP) Ambon. Kemudian Satu Unit RBB dikerahkan menuju lokasi guna pencarian korban. Upaya pencarian korban dilakukan hingga kini, namun belum menemukan tanda-tanda keberadaan korban, ” tandas Arafah.
Dalam pencarian, tim SAR melibatkan sejumlah unsur, diantaranya keluarga korban serta masyarakat sekitar. Selain mengunakan angkutan laut RBB, tim SAR juga dibantu dua unit long boat masyarakat.
Sekalipun kondisi cuaca tidak begitu bersahabat dengan berawan serta tinggi gelombang sekitar 1,25 meter, pencarian masih terus dilakukan.(S-10)
Tinggalkan Balasan