AMBON, Siwalimanews – Sebanyak 86 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK tahun anggaran 2023 di Lingkup Universitas Pattimura Ambon, dilantik dan diambil sumpahnya oleh Rektor Unpatti Fredy Leiwakabessy, Senin (22/7).

Mereka yang dilantik dan diambil sumpah, yakni 1 orang dengan jabatan Letkor Kepala Dosen, 82 jabatan asisten ahli dosen, 1 jabatan ahli pertama pranata humas, 1 ahli pertama pranata komputer, 1 ahli pertama arsiparis.

Rektor disela-sela pelantikan itu mengatakan, pengambilan sumpah ini merupakan bagian dari pergumulan dan perjuangan untuk bisa sampai ditahap ini, sebab ini bukanlah suatu perjuangan yang mudah. Untuk itu, jadilah pendidik dan pemimpin yang profesional.

“Selain tidak mudah, proses ini juga tentu memakan waktu yang panjang. Ini anugerah dari Tuhan yang Maha Esa, sehingga jadilah pemimpin dan pendidik profesioanal dalam tugas,” pinta rektor.

Rektor juga minta agar, 86 PPPK yang baru dilantik ini dapat mengedepankan tri dharma perguruan tinggi.

Baca Juga: Kejati Maluku Pusatkan Upacara Hari Bhakti Adhyaksa di Unpatti

“Terapkan itu secara baik agar dapat menjadi tenaga pendidik yang profesional, dan bisa menjadi teladan yang baik bagi anak didik, lingkungan dan masyarakat. Jangan pernah melakukan tindakan atau hal-hal yang dapat merusak karir kedepanya dan setialah dengan perkara kecil, maka akan diberikan tanggung jawab untuk perkara yang lebih besar,” pesan rektor.(S-25)