MASOHI, Siwalimanews – Kapolres Maluku Tengah AKBP Hardi MK menjamin,  sinergitas antara TNI dan Polri di Kabupaten Malteng akan tetap terjaga dan terus dirawat, guna menjamin kelancaran aktivitas masyarakat serta tugas pemerintah dan pembangunan di bumi Pamahanu-Nusa itu.

“Kami pastikan sinergitas TNI dan Polri guna mendukung kelancaran aktivitas masyarakat serta tugas tugas pemerintahan dan pembangunan serta layanan masyarakat akan terus dibangun dan dijamin,” janji kapolres dalam acara syukuran HUT Bhyangkara ke-78 yang berlangsung diula Mapolres MALTENG, Senin (1/7).

Kapolres juga mengapresiasi dukungan dan partisipasi daris emua pihak di Kabupaten malteng yang turut berpartisipasi aktif dalam memeriahkan HUT Bhyangkara tahun ini.

Ditempat yang sama Penjabat Bupati Malteng Rakib Sahubawa mengapresiasi terselenggaranya syukuran serta upacara HUT Bhayangkara ke-78 di lingkungan Polres Malteng.

Sahubawa juga mengaku, kerja keras dan sinergitas TNI dan Polri di wilayah Malteng telah memberikan kontribusi besar bagi daerah, terutama mendukung pemkab dalam tanggung jawab memelihara ketertiban dan keamanan masyarakat, bahkan hasilnya pun telah semua rasakan sampai saat ini.

Baca Juga: Wenno Wajib Lapor Kerja Politiknya ke DPP Perindo

“Saya sampaikan selamat memperingati HUT Bhayangkara ke-78 semoga dapat mewujudkan Polri Presisi mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif serta berkelanjutan menuju Indonesia emas,” ucap Sahubawa.

Untuk diketahui perayaan HUT Bhayangkara ke 78 di jajaran Polres Malteng dimulai pada proses upacara, dimana sinergitas polri bersama masyarakat tergambar jelas. Bahkan lebih dari dua pekan sebelum puncak peringatan HUT, jajaran Polres Malteng pun melakukan berbagai kegiatan pengabdian di masyarakat, diantaranya donor darah, bakti sosial, anjangsana ke sejumlah panti asuhan, bakti lingkungan hingga bedah rumah warga miskin di wilayah Kota Masohi. T

Tak sampai di situ upacara peringatan HUT ke 78 di lingkungan polres Malteng pun, panitia melibatkan unsur masyarakat, meskipun hanya untuk mengisi acara di sela sela sela upacara.

Pelibatan masyarakat itu diwakilkan kepada Sangar Seni SMK Pamahanu-Nusa untuk menampilkan kearifan lokal masyarakat berupa tarian adat cakalele massal yang diikuti Kapolres, Pj Bupati,Dandim,Danbrigif 27 Nusa Ina, Dandempom, Danyon Pelopor Polda Maluku, hingga tamu undangan lainnya.(S-17)