Pasca Dilantik, Fraksi Gerindra Minta HL-AV Lunasi Utang Kampanye

PASCA dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanath diminta untuk melunasi utang janji saat kampenye berlangsung.
Fraksi Gerindra mengaku akan mengawal Pemerintahan HL – AV hingga penghujung pemerintahan mereka. Namun satu hal yang paling disoroti adalah janji kampanye yang harus lunas dibayarkan kepada masyarakat Maluku.
Ketua Fraksi Gerindra, John Laipeny mengaku pihaknya secara penuh mendukung pemerintahan Hendrik Lewerissa dan Abdullah Vanath di tengah kondisi efisiensi anggaran berdasarkan Inpres 1 tahun 2025.
“Meski akan terkena juga dampak efisiensi anggaran namun Fraksi Gerindra pasti mendukung secara penuh pemerintahan pak Hendrik dan Vanath, dan yang paling kami harapkan ialah janji semasa kampanya harus dilunaskan kepada warga Maluku dan Gerindra akan kawal itu hingga tuntas,” ungkap Laipeny, kepada Siwalima, Kamis (20/2).
Terkait efisiensi Anggaran jelas Laipeny pihak DPRD Maluku telah bahas bersama Gubernur terpilih.
Baca Juga: DPRD Dorong Pemanfaatan Gedung Terbengkalai Jadi Kantor Imigrasi“Kita sudah bertemu dengan gubernur untuk membicarakan terkait efisiensi anggaran ini. Selain Fraksi Gerindra semua Fraksi lainnya sudah mendukung efisiensi yang akan dilaksanakan era pemerintahan HL – AV nanti,” tandasnya
Mengakhiri komentarnya Laipeny minta masyarakat mendoakan Pemerintahan Hendrik Lewerissa – Abdulah Vanath.
“Paling terakhir kami meminta seluruh masyarakat Maluku untuk mendoakan sembari mendukung penuh pemerintahan HL – AV agar perjuangan mereka bagi Maluku dan Rakyatnya bisa terjawab hingga penghujung Pemerintahan Mereka,” ajak Laipeny. (S-26)
Tinggalkan Balasan