AMBON, Siwalimanews – Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Jeffry Apoly Rahawarin meng­ha­rapkan  perwira TNI mampu meni­ng­katkan kredibilitas, profesio­nalitas dan membangun sistem kerja yang lebih kreatif, inovatif, adaptif dan berdayaguna bagi kemajuan satuan.

Ia juga berharap perwira TNI senantiasa menjadi prinsip yang “rajin, cepat dan ulet” dalam me­nghadapi setiap tantangan tugas.

Demikian diungkapkan Pang­dam dalam sambutannya saat memimpin upacara serah terima jabatan pejabat Kodam XVI/Pattimura di Lobby Makodam, Senin (21/6) sebagaiman arilis dari Pendam XVI/Pattimura kepada Siwalima.

Dalam acara tersebut diserah terimakan jabatan Aslog Kasdam XVI/Pattimura kepada Kolonel Czi Vincentius Agung Cahaya Kurniawan, dan jabatan Kapendam kepada Letkol Arh Adi Prayogo Choirul Fajar, S.E. .

Selain Aslog dan Kapendam, Pangdam juga menyambut sejumlah pejabat baru yang bertugas di jajaran Kodam XVI/Pattimura antara lain, Kolonel Inf Ujang Sudrajad sebagai Pamen Ahli Bidang OMSP Sahli Pangdam XVI/Pattimura, Kolonel Inf Hista Soleh Harahap, sebagai Kasiops Kasrem 151/ Binaiya, Kolonel Arm Anang Krisna Indra Kumara sebagai Kasipers Kasrem 152/ Baabullah, Letkol Cpm Joni Kuswaryanto sebagai Irutum Itdam XVI/Pattimura, Letkol Czi Agus Setiyanto sebagai Kasilog Kasrem 151/Binaiya, Letkol Inf Artang Nainggolan sebagai Kasiintel Kasrem 151/Binaiya dan Letkol Inf Muhammad Ridha. M.I.Pol sebagai Kasiops Kasrem 152/Baabullah.

Baca Juga: Hatane: Pembangunan Rel Kereta Api Seram tak Tepat

Sedangkan pejabat yang telah purna dalam bertugas di Kodam XVI/Pattimura adalah Kolonel Kav Sugeng Wakito Aji, dan Kolonel Cba Agung Maryoto. (S-19)