TIAKUR, Siwalimanews – Bupati Maluku Barat Daya Benjamin Thomas Noach, terpilih sebagai Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten MBD periode 2024-2028.

Ketua Panitia Musyawarah Olahraga MBD Ary Orno menjelaskan, dalam musyawarah olahraga kabupaten yang dilaksanakan, Sabtu (18/5) kemarin, dari 11 pengurus cabor yang menjadi bagian dari peserta Musyawarah bersepakat memilih Benjamin Thomas Noach secara aklamasi.

“11 pengurus cabor itu, diantaranya PBVSI, PSSI, FORKI, Taekwondo Indonesia, PERTINA , PTMSI , PERCASI, IPSI, PODSI, PASI dan PERKEMI,” ungkap Orno saat dihubungi Siwalimanews melalui telepon selulernya, Minggu (19/5).

Orno menuturkan, musorkab kemarin berlangsung dipimpin oleh Korneles Tuamain (PERKEMI), Yosua Philipus (PBVSI) , Silvester Renwarin (FORKI), Sheftian Hendra (TI) dan Zakarias Lailuka (IPSI).

Sekedar diketahui, hadir sekaligus membuka kegiatan Musorkab I Kabupaten MBD, yang berlangsung di gedung Serbaguna Tiakur itu, Ketua Harian KONI Maluku Mustafa Kamal, didampingi Sekum KONI Maluku Roy J Mongie.(S-28)

Baca Juga: Tiga Ormas Katolik Maluku Dikukuhkan