Lagi, Polisi Berencana Turun Lakukan Pemeriksaan Fisik Jalan Danar-Tetoat di Malra

AMBON, Siwalimanews – Direncanakan, tim penyidik Ditreskrimsus Polda Maluku, kembali berencana melakukan pemeriksaan fisik terhadap proyek jalan Danar-Tetoat di Kabupaten Maluku Tenggara pada pekan depan.
Sebelumnya juga tim khusus Ditreskrimus yang dipimpin Iptu F Samale telah turun melakukan investigasi terhadap proyek pekerjaan Jalan Danar-Tetoat pada 28-3`0 September 2024 kemarin
Selama tiga hari melakukan pengecekan fisik dengan mengandeng ahli konstruksi, tim ini berhasil menemukan sejumlah sumber masalah di proyek yang menelan anggaran daerah sebesar Rp7.2 milliar tersebut.
Fakta yang ditemukan yaitu, terdapat dua spot jalan dengan panjang 2 kilometer yang sama sekali tidak tersentuh pekerjaan alias fiktif.
“Rencana minggu depan pemeriksaan fisik ke Malra,” ungkap Kabid Humas Polda Maluku melalui Ps KAUR Penum Subbid Penmas Bidhumas AKP IMelda Haurissa kepada Siwalimanews melalui pesan WhatsApp, Kamis (27/2).
Baca Juga: Polisi Turun ke Proyek Danar-Tetoat 2 Staf Diperiksa Kadis PU MangkirSementara terkait pemeriksaan lanjutan kata AKP Haurissa, dalam waktu dekat ini belum ada pemeriksaan lanjutan.
“Sementara belum ada pemeriksaan lain. Karena rencana minggu depan tim Ditreskrimsus akan turun lakukan pemeriksaan fisik ke Malra,” ujar Haurissa.(S-25)
Tinggalkan Balasan