AMBON, Siwalimanews – Kepengurusan Ikatan Alumni Universitas Pattimura  (IKAPATTI)  periode 2021-2025 resmi terbentuk setelah dilantik oleh Rektor Unpatti M J Saptenno di auditorium kampus tersebut, Selasa (27/4).

Pelantikan Pengurus IKAPATTI itu ditandai dengan penyerahan pataka oleh Zeth Sahuburua kepada Ketua Umum terpilih IKAPATTI Muhammat Marasabessy serta pembacaan struktur kepengurusan periode 2021-2025 yang dilanjutkan dengan pembacaan ikrar alumni oleh seluruh pengurus.

Ketua Umum IKAPATTI Muhammat Marasabessy dalam sambutannya mengatakan, IKAPATTI sebagai wadah dharma bakti alumni, oleh karena itu berkewajiban untuk memberikan kontribusi terbaik, bukan saja untuk kepentingan dan kemajuan para alumni, namun juga untuk mendukung pengembangan Unpatti menjadi universitas yang unggul berbasis spesifik lokal wilayah kepulauan, sehingga mampu berkompetensi pada tingkat nasional.

“Kita patut bersyukur atas segala rahmat yang Allah SWT limpahkan, karena sudah diberikan kepada kita para alumni Unpatti untuk tetap bersatu dalam kebersamaan, saling dukung, saling menginspirasi dan saling memotivasi, melalui organisasi perkumpulan yang kita cintai bersama ikatan alumni Unpatti,” ungkap Marasabessy.

Menurutnya, IKAPATTI juga memiliki  kewajiban menjaga dan memastikan lulusan Unpatti memperoleh lapangan pekerjaan yang lebih luas, sehingga kontribusi alumni bagi masyarakat Maluku dan negeri ini lebih signifikan.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Disperindag Diminta Awasi Harga Sembako

Disamping itu, IKAPATTI sebagai organisasi profesional dapat menyumbangkan ide produktif maupun energi positif, dengan memaksimalkan potensi dan kompetensi para alumni dalam berkontribusi serta berprestasi untuk kepentingan bangsa dan negara.

“Kedepan saya akan mengidentifikasi semua alumni, baik S1, S2 bahkan S3 dan membangun data base IKAPATI  agar dapat melihat para alumnus sebagai aset pengembangan,” janjinya.

Sementara itu Rektor Unpatti MJ Sapteno dalam sambutannya mengatakan, hari ini adalah momen luar biasa untuk melantik kepengurusan IKAPATI. Pasalnya IKAPATTI adalah sebuah wadah luar biasa yang diminati banyak alumni.

“Selama kurang lebih 58 tahun bisa melakukan mubes dan hal itu merupakan sejarah baru. Untuk itu, yang kita harapkan yakni memperhatikan ibu asuh,” ucap Rektor.

Kedepan kata Rektor, IKAPATTI  akan bersama-sama menciptakan lapangan pekerjaan bagi para alumni. Untuk itu para alumni diminta untuk tetap mencintai lembaga Unpatti.

“Saya mohon usai dilanitk kiranya dapat membangun kerjasama dengan pihak swasta dan pemerintah untuk memberikan para alumnus lapangan pekerjaan,” harap Rektor.

Hadir dalam pelantikan tersebut, Anggota DPR RI dapil Maluku Saadia Uluputty, Gubernur Maluku, para pimpinan Forkopimda, Bupati MBD Banyamin Thomas Noach, Wakil Ketua DPRD Maluku, Wakil Ketua DPRD Kota Ambon dan Wakil Rektor Unpatti serta sejumlah pimpinan OPD di lingkup Pemprov Maluku. (S-51)