AMBON, Siwalimanews – Jelang pemilihan umum kepala daerah, DPRD mengajak kepada seluruh elemen menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat

Hal ini diungkapkan Ketua DPRD Provinsi Maluku Benhur George Watubun kepada Siwalima Senin (4/11) merespon beberapa kejadian gangguan kamtibmas terjadi terjadi belakangan.

Watubun mengungkapkan kua­litas dan keberhasilan sebuah demokrasi akan sangat ditentukan oleh tingkat keamanan dalam wilayah tersebut.

“Gangguan-gangguan yang terjadi mestinya dapat diselesaikan dengan kepala dingin tanpa harus mengedepankan konflik dan benturan,” pesanya.

Dalam konteks Maluku yang rawan terhadap gangguan kamtib­mas menurutnya membutuhkan dukungan semua pihak.

Baca Juga: 431.331 Warga GPM Pilih Calon Penatua dan Diaken

Diakuinya menjaga keamanan dan ketertiban merupakan tugas aparat penegak hukum namun tanpa dukungan masyarakat maka upaya tersebut akan sia-sia.

“Masyarakat harus mempercaya­kan aparat penegak hukum untuk menyelesaikan setiap masalah bukan sebaliknya main hakim sendiri yang berujung pada konflik dan ganggu kamtibmas,” ingatnya.

Kejadian-kejadian gangguan kamtibmas yang terjadi belakangan seyogianya diselesaikan melalui aparat penegak hukum. Olehnya itu ia mengajak masyarakat dan semua pihak untuk mendukung aparat TNI dan Polri dalam menciptakan iklim yang aman, damai, sejuk dan kondusif di Maluku. (S-20)