DOBO, Siwalimanews – Menjelang peringatan HUT Bhayangkara ke-78, Polres Aru melaksanakan upacara tabor bunga di laut dan ziarah ke makam purnawirawan Polri, Senin (24/6)

Upacara tabura bunga dipimpin Kapolres Aru AKBP Dwi Bachtiar Rivai di Dermaga Ferry Dobo dan dilanjutkan.

Kapolres melalui Kasubsipenmas Bripka Yubilino Sahertian, kepada wartawan mengatakan, upacara tabur bunga dan ziarah ini, merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhayangkara ke-78. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya, terutama dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara 1 Juli.

Disamping itu, sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah berkorban bagi bangsa Indonesia.

“Jadi tujuan kegiatan ini adalah untuk mengingatkan kembali jasa-jasa dan kepada anggota polri agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas,” ujar Sahertian.

Baca Juga: Terdakwa TPPO Divonis Bebas, Kejari Dobo Kasasi

Ia mengaku, dengan dilaskanakannya kegiatan ini diharapkan dapat membuat Polres Aru mampu meneladani dan mencontoh semangat dari pahlawan dalam melaksanakan tugas sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat.

Usai upacara tabur bunga, kapolres bersama wakapolres, pejabat utama, para personel polres serta pengurus Bhayangkari Cabang Polres Aru melaksanakan ziarah ke makam purnawirawan polri.(S-11)