BULA, Siwalimanews – Pemerintah Kabupaten Seram Bagian Timur menggelar dzikir dan doa bersama dalam rangka menyambut HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia yang dipusatkan di Lapangan Pancasila, Kota Bula, Rabu (14/8).

Dalam sambutan, Bupati Keliobas dibacakan oleh Penjabat Sekda Mirnawati Derlean mengatakan, dzikir dan doa bersama dilakukan dalam memaknai HUT Ke-79 Kemerdekaan RI.

“Haruslah kita merefleksikan nilai-nilai pancasila dan Bhineka Tunggal Ika, salah satu nilai-Nilai Pancasila yang kita refleksikan yaitu nilai ketuhanan yakni meyakini adanya Tuhan Yang Maha Esa dengan sempurna,” terang Keliobas.

Sebagai warga negara, kegiatan dzikir dan doa, katanya sebagai ungkapan rasa syukur seluruh bangsa Indonesia atas karunia kemerdekaan yang menjadi jembatan emas cita-cita negara menuju kehidupan yang adil, makmur, dan sejahtera.

Menurutnya dzikir dan doa ini juga hendaknya bukan menjadi sebuah tradisi dan budaya baru yang memang harus senantiasa ditanamkan secara berkelanjutan masyarakat.

Baca Juga: Permanus Demo Minta Dirut Bank Maluku Dicopot

Orang nomor satu di SBT ini mengungkapkan, satu hal yang perlu disadari bersama bahwa di dunia yang ditempati saat ini, ada dzat yang maha kuasa, ada dzat yang lebih tinggi, yakni Allah SWT.

“Dimana melalui kekuasaan dan hendaknya dengan mudah dapat melakukan perputaran malam dan siang sehingga menjadi hari, minggu, bulan, tahun dan seterusnya. Apalagi untuk menjadikan negara dan negeri ini agar lebih aman, damai dan kondusif,” katanya.(S-27)