AMBON, Siwalimanews – DPRD Provinsi Maluku telah menyetujui pembentukan tim investiagsi untuk menyelesaikan masalah yang terjadi pada RSUD dr M Haulussy belakangan ini.

“Kita juga telah menyepakati untuk menangani persoalan di RSUD Haulussy dengan pembentukan tim,” ungkapk Ketua DPRD Provinsi Maluku, Lucky Wattimury kepada Siwalimanews di Ambon, Sabtu (14/8).

Menurutnya, pembentukan tim DPRD Provinsi Maluku merupakan akumulasi dari keinginan fraksi-fraksi saat pembahasan LPJ Gubernur tahun 2020, sehingga ditindaklanjuti oleh Badan Musyawarah.

Tim yang dibentuk DPRD ini, akan melakukan investigasi terhadap semua persoalan yang ada di RSUD, baik itu terkait dengan pelayanan maupun pembayaran insentif tenaga kesehatan yang menjadi catatan setiap fraksi.

“Nantinya tim yang telah dibentuk akan mencari dan membahas semua persoalan, baik terkait dengan pelayanan dan juga insentif nakes yang menjadi problem,” tuturnya.

Baca Juga: Polda Maluku Launching Aplikasi Salawaku Emarima

Politisi PDIP ini mengaku, semua hasil dan temuan tim akan menjadi pertimbangan dalam mengambil langkah terhadap pengembangan RSUD Haulussy kedepannya.

Ia berharap, kedepan RSUD Haulussy dapat menjawab harapan dan tuntutan masyarakat, sehingga apa yang menjadi masalah dapt diselesaikan dengan secepatnya. (S-50)