Dikunjungi Dua Menteri, Ini Harapan Bupati MBD
AMBON, Siwalimanews – Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD dan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian menginjakkan kaki di salah satu pulau terluar Indonesia.
Rombongan tiba di Pulau Meatimarang, Kecamatan Mdona Hyera, yang berbatasan dengan Australia, Kamis (15/6) menggunakan helikopter AW 169.
Kedatangan Menkopolhukam dan Mendagri diterima Wakil Bupati MBD, Agustunus Kilikily dan disambut secara adat oleh tokoh adat setempat, Daniel Miru dan Selvianus Saleky.
Di Pulau Meatimarang Menkopolhukam dan Mendagri memberikan bantuan kepada masyarakat dan mengunjungi pos pengamanan pulau terluar.
Usai berdialog dengan masyarakat, Menkopolhukam dan Mendagri juga memberikan bantuan kepada Pamputer Meatimarang berupa 1 unit genset dan bantuan sembako kepada Pos Pamputer dan masyarakat di Desa Luang Barat.
Baca Juga: Rencana Kerja Anggaran Mulai DisusunSelanjutnya pada pukul 12.25 WIB, rombongan kembali ke Kota Tiakur dengan menggunakan helikopter AW 169.
Setelah tiba di Lapangan Kalwedo Tiakur, Menkopolhukam dan Mendagri menuju Makodim 1511 Pulau Moa untuk melaksanakan kegiatan Pencanangan Gerakan Pembangunan Terpadu Perbatasan tahun 2023, dengan mengangkat tema “Peningkatan Produktivitas Untuk Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan di Kawasan Perbatasan Negara.
Hadir juga Pelaksana Harian Sestama BNPP, Deputi Haneg Polhukam, Pelaksana Harian Deputi Bidang Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan BNPP, Gutmen Nainggolan, Deputi Bidang Pengelolaan Infrastruktur Kawasan Perbatasan, Jeffry Apoly Rahawarin, serta Kelompok Ahli BNPP Hamidin dan Ali H. Bogra. Gubernur Murad Ismail, bupati MBD Benyamin Thomas Noach, forkopimda dan pimpinan OPD lingkup pemkab MBD.
Harapan Bupati
Bupati Maluku Barat Daya, Benjamin Thomas Noach mengharapkan melalui Gerakan Pembangunan Terpadu Perbatasan (Gerbangdutas) Tahun 2023 ini, sinerjitas pembangunan tetap terjalin antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya.
“Demi mensejahterakan masyarakat Indonesia pada umumnya dan masyarakat Kabupaten Maluku Barat Daya pada khususnya,” ungkap bupati saat menyampaikan sambutnya pada kegiatan tersebut yang dipusatkan di Aula Kodim 1511 Pulau Moa, Kamis (15/6).
Sebelumnya, bupati menyampaikan terima kasih walaupun dengan kesibukan luar biasa, tetapi Menkopolhukam dan Mendagri bisa mengunjungi Kabupaten MBD
“Terima kasih, karena dengan kesibukan luar biasa, bapka Menkopolhukam dan bapak Mendagri bisa menempatkan diri bersama rombongan datang di Kabupaten MBD dan sampai di Pulau Metimarang di Kabupaten MBD yang merupakan salah satu Pulau Perbatasan di NKRI,” katanya.
Dalam sambutnya, Bupati mengharapkan kedua menteri dapat memperhatikan program prioritas di Kabupaten MBD yang menjadi kebutuhan sosial diantaranya, peningkatan status dusun menjadi desa dalam rangka peningkatan pembangunan.
Selain itu, dalam mengatasi kelangkaan BBM maka pihaknya mengharapkan di Pulau Moa ini diadakan Depo Bahan Bakar
Selain itu, lanjut masyarakat MBD juga membutuhkan jalan dan jembatan serta Bandar Udara Moa diperpanjang. “Dalam rangka mengatasi disparitas harga bahan pokok kepada masyarakat, maka kami membutuhkan gudang Bulog di Kabupaten MBD. Pemda juga mengharapkan perhatian dari Pemerintah Pusat bagi pembangunan ekonomi,” harapnya. (Mg-2)
Tinggalkan Balasan