Ambon Tuan Rumah Kongres XII GAMKI
AMBON, Siwalimanews – Kota Ambon ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaraan Kongres Nasinal XII Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia pada 19-23 Maret mendatang.
Kepastian penyelenggaran Kongres XII GAMKI di Kota Ambon manise ini diungkapkan langsung Ketua Panitia pelaksana Kongres XII GAMKI, Lucky Wattimury kepada wartawan di Sekretariat DPC GAMKI Kota Ambon dikompleks Maranatha, Selasa (24/1).
Dijelaskan, Kongres nanti akan dihadiri peserta dari seluruh Indonesia baik DPC, DPD dan DPP dan diperkirahkan peserta yang datang mencapai 700 orang, terdiri dari peserta biasa dan peserta luar biasa.
Rencananya penempatan peserta ditempatkan di rumah-rumah jemaat, katanya harus dikoordinasikan dengan pimpinan klasis di Pulau Ambon termasuk pimpinan jemaat-jemaat mengingatkan peserta yang datang cukup banyak.
Lanjutnya, dalam Kongres XII nanti akan dilakukan studi meting akan difokuskan membahas isu-isu lokal seperti RUU Daerah Kepulauan Maluku Lumbung Ikan Nasional.
Baca Juga: Pemda Harus Bijaksana Tempatkan Penjabat Kepala Desa“Kedua isu penting ini dibawah ke pemerintah pusat untuk mendapatkan perhatian,” kata Wattimena.
Terkait dengan kehadiran Presiden Joko Widodo untuk membuka Kongres XII, Wattimury menegaskan jika sampai dengan saat ini belum ada konfirmasi. “Kita telah meminta kepada DPP GAMKI untuk segera melakukan koordinasi guna mendapatkan kepastian,” jelasnya.
Ketua DPC GAMKI Kota Ambon, Mayos Picanusa menambahkan pihaknya mendukung Kongres XII GAMKI. “Sebagai tuan dan nyonya rumah DPC Kota Ambon tetap memberikan yang terbaik,” ucapnya. (S-20)
Tinggalkan Balasan