40 Desa Peroleh Dana Alokasi Kinerja DD
SEBANYAK 40 desa di Kabupaten Seram Bagian Timur di tahun ini mendapat alokasi kinerja Dana Desa (DD).
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) SBT, Ridwan Rumonin merincikan, masing-masing desa ini mendapat tambahan anggaran senilai Rp 120 juta dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu), namun dirinya tidak menjabarkan desa mana-mana saja yang menerima.
“Di tahun ini yang mendapatkan alokasi tambahan, alokasi kinerja namanya, itu hanya 40 desa. Tambahan 120 juta per desa. Itu dari Kementerian,” ungkap Ridwan Rumonin, kepada wartawan usai menghadiri rapat paripurna di DPRD, Jumat (6/9).
Dikatakan, tambahan anggaran yang diberikan Pemerintah Pusat melalui kementerian kepada desa-desa ini sebagai bentuk penghargaan terhadap kinerja mereka.
Mantan Pelaksana Tugas Kepala Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah SBT itu berujar, kinerja yang dinilai itu meliputi kearsipan di desa, laporan-laporan yang lengkap dan administrasi lain yang cukup baik
Baca Juga: DPRD Ingatkan Pemkot Perbaiki Jalan Rusak“Jadi penilaian atau penghargaan terhadap kinerja. Mungkin mereka punya reword atas kearsipan mereka, atas laporan-laporan mereka yang lengkap, administrasi mereka yang cukup baik, maka diberikan reward,” ujarnya.
Untuk diketahui, Kemenkeu telah mengumumkan desa-desa penerima alokasi kinerja DD anggaran 2024, dengan total anggaran sebesar Rp2 triliun.
Dana ini akan disalurkan kepada 15.124 desa di seluruh Indonesia berdasarkan kriteria kinerja dan penghargaan desa. (S-27)
Tinggalkan Balasan