Sekda Ingatkan ASN Pemprov Wajib Ikut Apel Perdana

AMBON, Siwalimanews – Sekretaris Daerah Maluku Sadli Ie mengingatkan seluruh ASN di lingkungan Pemprov agar ikut dalam apal perdana gubernur dan wakil gubernur Maluku.
Penegasan ini diungkapkan Sekda kepada wartawan di Kantor Gubernur Maluku, Selasa (4/3) disela-sela kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku.
Sekda menjelaskan pasca tiba di Ambon, Gubernur – Wagub akan mengumpulkan seluruh ASN untuk mendapatkan pengarahan.
Apel perdana bersama Gubernur dan Wakil Gubernur akan berlangsung di Auditorium Universitas Pattimura, Rabu (5/3) besok.
“Besok pagi, Pak gubernur dan Wagub bertemu dengan seluruh ASN di lingkungan Pemprov untuk pertama kalinya setelah dilantik, jadi semua ASN wajib hadir,” tegas Sekda.
Baca Juga: Rugebregt: KDRT Merupakan Pelanggaran HAMMenurutnya, ada banyak hal yang akan disampaikan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku sebelum menjalani tugas untuk lima tahun kedepan.
Sebagai ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Maluku, Sekda menegaskan harus mendukung kepemimpinan gubernur dan wakil gubernur untuk membangun Maluku.
“Tidak ada alasan apapun, semua ASN wajib dukung kepemimpinan pak Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku,” ucapnya.
Sekda menambahkan setelah apel perdana nanti akan dilanjutkan dengan agenda paripurna penyampaian pidato perdana gubernur di DPRD Provinsi Maluku dan buka puasa bersama dengan masyarakat di Baileo Rakyat. (S-20)
Tinggalkan Balasan